Bankaltimtara Siap Fasilitasi Dorong Optimalisasi Transaksi Non Tunai Pemerintah Daerah
- resa septy
- 11 Januari 2022
- 9:58am
- Teknologi
- 581 kali dilihat
Samarinda - Dengan aplikasi dan pemanfaatan teknologi, Bankaltimtara sebagai salah satu Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) yang dimiliki Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur siap memfasilitasi, dorong optimalisasi Transaksi Non Tunai (TNT) di berbagai program Pemerintah melalui Elektronifikasi Transaksi Pemerintah Daerah (ETPD).
Direktur Utama Bankaltimtara, Muhammad Yamin menyebutkan upaya tersebut dilakukan sebagai bentuk komitmen Bankaltimtara selaku Bank Daerah yang memegang pengendalian saham Pemprov Kaltim.
“Kita berusaha membantu Pemerintah melalui implementasi Transaksi Non Tunai, khususnya dalam penerimaan pendapatan daerah. Baik pajak maupun retribusi, dilakukan by aplikasi,” ujar Muhammad Yamin saat ditemui seusainya menghadiri Syukuran HUT Kaltim Ke-65 di Pendopo Odah Etam Komplek Kantor Gubernur, Senin (10/1).
Pengimplementasian TNT dilingkup pemerintahan ini diungkapkannya sangat bermanfaat. Selain meningkatkan pendapatan daerah dan pengeluaran yang dapat lebih dipertanggungjawabkan, juga mempermudah masyarakat untuk melakukan berbagai macam transaksi/pembayaran.
“Fasilitas sudah siap, aplikasi-aplikasi yang diperlukan juga sudah ready semuanya. Kita sudah punya aplikasi Internet Banking, Mobile Banking dengan Virtual Account, serta kita juga sudah punya QRIS. Kita siap dorong optimalisasi transaksi non tunai di Kaltim,” pungkasnya penuh semangat. (resa/pt)
Kategori
- Berita 2619
- Artikel 32
- Anti Hoax 48
- Budaya 90
- Ekonomi 216
- Teknologi 232
- Hiburan 64
- Kesehatan 714
- Olahraga 163
- Pemerintahan 1372
- Pembangunan 306
- Politik 42
- Seputar Kaltim 105
- Pendidikan 146
- Rubrik 9
- Statistik 197
- Aplikasi 49
- Layanan 37
- Agama 213
- Keluarga 31
- Keluarga 9
- Bantuan 69
- Perkebunan 184
- Lingkungan 61
- Narkoba 21
- Pelatihan 144
- Anak 9
- Pramuka 43
- Sosial 45
- Perempuan 34
- Investasi 23
- Penghargaan 105
- Paguyuban 3
- Keamanan 21
- Kerajinan 19
- Kerajinan 5
- Ketahanan 9
- Pariwisata 87
- Bencana 19
- Pameran 26
- Pameran 8
- Jaringan 12
- Peternakan 18
- Peternakan 3
- Pertanian 30
- Pertanian 5
- Pangan 19
- Kebencanaan 14
- Pengumuman 9
- Perdagangan 12
- Perdagangan 1
- Kependudukan 10
- Karnaval 4
- Cuaca 46
- Pancasila 7
- Bencana 3
- Kekerasan 2
- Pajak 5
- Pramuka 5
- Kepemudaan 12
- Ketenagakerjaan 40
- Kehumasan 7
- Perikanan 6
- Pemuda 6
- Kehutanan 6
- Penelitian 2
- Keamanan 4
- Keamanan 1
- Festival 12
- Beasiswa 8
- Kebutuhan 1
- Transportasi 15
- Nusantara 1
- Informasi 9
- Infrastruktur 5
- Telekomunikasi 2
- UMKM 4
- Kelautan 2
- Perhubungan 6
- Pemilu 11
- Pemberdayaan 4
- Kearsipan 12
- Bakti Sosial 1
- Dekranasda 1
- Energi Sumber Daya Mineral 1