Teknologi

Agar Aman Bermedia Digital, Kurangi Sedikit Rasa Nyaman

  •   Nichita Heryananda Putri
  •   7 Juni 2021
  •   4:16pm
  •   Teknologi
  •   1182 kali dilihat

SAMARINDA - Tantangan utama masyarakat modern dewasa ini adalah penggunaan internet dan media digital yang tidak hanya memberikan manfaat bagi penggunanya, namun juga membuka
peluang terhadap beragam persoalan. Sebagai pengguna platform digital, pasti menyimpan dan mengelola identitas digital dan data pribadi ke dalam platform tersebut. Namun demikian,
terdapat oknum-oknum yang memanfaatkan kemajuan teknologi tersebut dengan melakukan kejahatan siber/kejahatan digital.

Oleh karenanya, Dosen Ilmu Komunikasi Universitas Gadjah Mada, Novi Kurnia menyarankan agar menggunakan sandi yang berbeda di setiap aplikasi atau media sosial yang dipakai. Hal ini dimaksudkan semua identitas digital kita aman dari serangan kejahatan siber.

"Menggunakan sandi yang berbeda, unik dan kuat dalam setiap media sosial suatu hal yang penting. Kurang disarankan menggunakan satu sandi untuk semua aplikasi. Meskipun dengan alasan kenyamanan. Agar aman bermedia digital, kita kurangi rasa nyaman," sarannya.

Menurut Novi, hal pertama dan utama yang sering diabaikan adalah password. Banyak orang yang membuat password berdasarkan nama, tanggal lahir, nomor HP dan lainnya yang dianggap mudah diingat. Bahkan tak jarang hanya menuliskan nomor atau huruf berurutan. Disatu sisi memang mudah dihapalkan, disisi lain, inilah celah keamanan terbesar yang mudah di eksploitasi.

Meskipun menggunakan satu sandi untuk setiap akun dapat mempermudah proses masuk atau log-in. Namun, hal tersebut sama saja dengan menggunakan satu kunci untuk membuka semua pintu yang dimiliki dan mengindikasikan tingkat keamanan yang rendah.

"Sandi/password tak hanya harus kuat, tapi harus dirahasiakan. Diperbaharui secara berkala dan berbeda untuk tiap aplikasi atau akun," sebutnya.

Sebagai gambaran, password yang aman terdiri dari variasi huruf, angka, dan karakter lainnya. Semakin banyak variasi, semakin tinggi kekuatannya. Minimal password terdiri dari huruf, angka dan simbol, dengan panjang 6 karakter. Penggunaan huruf besar dan huruf kecil lebih memperkuat. Jangan gunakan kata-kata yang berhubungan erat dengan yang sekiranya mudah ditebak, misalnya nama, tempat lahir, tanggal lahir, nomor HP dan lainnya. Atau juga bisa menguji kekuatan password di beberapa link berikut:

1. https://howsecureismypassword.net/
2. https://www.uic.edu/apps/strong-password/
3. http://password.kaspersky.com/
4. https://www.comparitech.com/privacy-security-tools/password-strenght-test/