Sosial

Lebaran di Kaltim, Pj Gubernur Santuni Anak Yatim

  •   Khajjar Rohmah
  •   12 April 2024
  •   3:54pm
  •   Sosial
  •   487 kali dilihat

Samarinda - Penjabat (Pj) Gubernur, Akmal Malik merayakan momen lebaran Idulfitri di Kalimantan Timur (Kaltim). Mengisi hari kemenangan, Akmal Malik berbagi kebahagiaan bersama anak yatim.

Ia mengunjungi Panti Asuhan Kasih Bunda Utari Yayasan Kharisma Pertiwi di Samarinda pada hari pertama lebaran.

"Dari kunjungan tersebut, kami menemukan kondisi panti yang memprihatinkan, sehingga kami berkomitmen memberikan bantuan secara permanen agar mereka bisa hidup secara nyaman dan layak," ungkap Akmal Malik dikutip dari Berita Antara.

Akmal menegaskan, keberadaan panti asuhan menjadi tanggung jawab negara dan masyarakat. Yayasan yang dikunjungi ini menampung anak-anak kurang beruntung, yang perlu menjadi perhatian bersama.

"Negara dan pemerintah harus turun tangan membantu secara permanen. Jangan hanya sekadar bulanan," tegasnya.

Akmal Malik mengatakan, Kaltim adalah daerah kaya dan harus menjamin kehidupan yang layak bagi anak yatim serta memelihara anak-anak tersebut.

"Oleh karena itu sebagai pemimpin, kita berkomitmen untuk membantu. Tentunya kami juga ingin ada uluran tangan dari para dermawan. Bahwasanya ada saudara kita yang membutuhkan bantuan," tuturnya.

Dirjen Otda Kemendagri ini juga menyambangi beberapa yayasan sosial di hari lebaran pertama Idulfitri. Di antaranya Panti Asuhan Yatim Berkah Syariah, Rumah Lansia dan Yatim Piatu Forum Jalinan I Kalimantan (FJDK), Ponpes Rahmatullah, Panti Asuhan Aisyiyah Siti Khadijah dan Panti Asuhan Aisyiyah Al Walidaturrahmah. (*/krv/pt)

Sumber: Kantor Berita Antara || Biro Adpim Setdaprov Kaltim