Pemerintahan

Renovasi Asrama Atlet Untuk Tempat Isoter Segera Rampung

  •   prabawati
  •   15 September 2021
  •   7:56am
  •   Pemerintahan
  •   522 kali dilihat

Samarinda - Renovasi asrama atlet yang akan dijadikan sebagai tempat isolasi terpusat (isoter) direncanakan akan selesai pada tanggal 21 September 2021.

Hal tersebut disampaikan  Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Prov. Kaltim H.M.Jauhar Efendi, dalam keterangan resminya, Selasa (14/9).

Jauhar memaparkan progres renovasi Asrama Atlet yg dilakukan Kementerian PUPERA dimulai tanggal 23 Agustus, dimana progres pekerjaan hari ke 18 rencana kumulatif 62,22 persen, kemudian realisasi kumulatif 67,28 persen dengan standar deviasi 5,60 persen.

"Waktu pengerjaan keseluruhan 30 hari, jadi pekerjaan akan selesai pada tanggal 21 September 2021," paparnya.

Dinas kesehatan melaporkan, bahwa total jumlah pasien covid-19 yang dirawat di BPSDM dari awal hingga akhir sebanyak 1.300 orang. Posisi yang paling tinggi adalah bulan Juli-Agustus 2021.

Jumlah pasien yang dirawat saat ini di BPSDM tinggal empat orang dan akan kembali ke rumah masing-masing pada tanggal 19 September 2021.

"Jadi pada tanggal 19 September tersebut pelayanan Covid-19 di BPSDM akan ditutup," Sebutnya.

Sementara pada tanggal 21 September alat kesehatan  yang ada di  BPSDM dipindahkan ke Asrama Atlet. Sambil melengkapi kebutuhan alat kesehatan  yang lain, karena jumlah kamar/ranjang di Asrama Atlet jauh lebih banyak dibandingkan di BPSDM. (Prb/as)