Pemerintahan

Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur Mendukung Penuh dan Maksimal Terselenggaranya Gernas BBI 2021

  •   primayudha amrullah
  •   4 Oktober 2021
  •   9:13pm
  •   Pemerintahan
  •   453 kali dilihat

Samarinda- Sekretaris Provinsi (Sekprov) Kaltim, Muhammad Sa’bani mengatakan Pemerintah Provinsi Kaltim mendukung penuh terselenggaranya kegiatan Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (Gernas BBI) 2021. 

Hal tersebut dikatakannya saat memimpin Rapat Finalisasi Pelaksanaan Gernas BBI 2021 di Ruang Tepian I, Kantor Gubernur Kaltim, Senin (4/10).

Rapat tersebut dihadiri Dirjen Pengembangan Ekonomi dan Investasi Desa Daerah Tertinggal dan Transmigrasi, Ir. Harlina Sulistyorini, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa, Syirajudin, Kepala Perwakilan Bank Indonesia Kaltim, H Tutuk SH Cahyono, perwakilan Otoritas Jasa Keuangan Kaltim, serta Kepala OPD terkait lingkup Pemprov Kaltim.

Sa’bani menjelaskan semua pihak terlibat maksimal menyiapkan segala sesuatunya. Mulai dari menyiapkan tempat acara, penjemputan, keprotokolan, konsumsi berupa snack, kebersihan, pengaturan lalu lintas dan lain sebagainya telah dipersiapkan dan dikoordinasikan secara matang.

Kegiatan yang berfokus pada UMKM nantinya akan diselenggarakan pada 12 Oktober 2021 mendatang di Kota Samarinda. Turut melibatkan Dinas Perindustrian, Perdagangan dan UMKM (Disperindagkop dan UMKM) dan  Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa Provinsi Kaltim, ucap Sa’bani.

Berharap tidak ada kendala hingga hari H nanti, tutur Sa’bani.

Sementara itu, Harlina selaku Dirjen Pengembangan Ekonomi dan Investasi Desa Daerah Tertinggal dan Transmigrasi juga menyampaikan telah melakukan kunjungan langsung ke lapangan bersama EO  ke Gedung Convetion Hall Samarinda  yang nantinya  sebagai tempat pelaksanaan acara.

Pencanangan Gernas BBI 2021 akan dihadiri oleh beberapa Menteri  yang sudah terkonfirmasi akan hadir langsung nantinya, beber Harlina.

Harlina menambahkan meminta bantuan dari pemerintah daerah untuk membentuk team kecil dalam pelaksanaan teknis  agar dalam pelaksanaannya nanti berjalan lancar.

Terkait Teknis Belanja online dalam kegiatan tersebut di pertanyakan Sekprov Kaltim, Muhammad Sa’bani  dan ditanggapi oleh Gubernur BI, Tutuk  SH Cahyono  bahwa pelaksanaan teknis terkait kegiatan tersebut telah dipersiapkan dengan matang oleh BI dengan menggunakan QRIS untuk bertransaksi secara online.

Diskominfo Provinsi Kaltim dalam hal ini, akan memberi support berupa penggunaan jaringan, signal dan bandwidth, sehingga dapat memperlancar kegiatan tersebut.

Diketahui,Gernas BBI Kaltim 2021 ini juga akan menjadi momentum pertumbuhan dan pengembangan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes), yang mana sebanyak 150 UKM ikut serta ambil bagian di dalamnya. Momen besar ini tentu sekaligus mendorong motivasi baru bagi pelaku usaha di Kaltim untuk semakin maju dan kreatif. Terutama usaha yang telah dikelola oleh BUMDes di Benua Etam. (odi/pt)