DPRD Kaltim Gelar Rapat Paripurna ke-7
- Ade Putri
- 29 Maret 2021
- 10:51pm
- Pemerintahan
- 396 kali dilihat
Samarinda—Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kalimantan Timur, menggelar rapat Paripurna Ke-7, bertempat di Gedung B Lantai VI DPRD Kaltim, Senin (29/03/2021).
Rapat tersebut membahas agenda Pengesahan Revisi Jadwal Kegiatan DPRD Kaltim Masa Persidangan I tahun 2021 dan Penyampaian Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban (LKPJ) Gubernur Kalimantan Timur tahun 2020 serta pembentukan Pansus pembahas LKPJ.
Rapat Paripurna dipimpin oleh Ketua DPRD Kaltim, H. Makmur HAPK, di dampingi Wakil Ketua HM Samsun, serta dihadiri 30 Anggota DPRD Kaltim dengan rincian hadir langsung 19 anggota dan 11 anggota hadir secara Virtual melalui aplikasi Zoom Meeting.
Penyampaian keterangan pertanggung jawaban LKPJ Gubernur Kaltim tahun 2020 tidak saja dimaknai sebagai kewajiban hukum, tetapi juga mengandung informasi capaian kinerja pembangunan selama ini. Capaian-capaian pembangunan dalam sudut pandang penyetaraan daerah tidak hanya ditentukan oleh peran eksekutif di daerah, tetapi juga oleh peran strategis DPRD termasuk seluruh komponen masyarakat di Kaltim.
Pada kesempatan ini Wakil Gubernur H. Hadi Mulyadi mewakili Gubernur Kaltim menyampaikan mengenai capaian keberhasilan pembangunan dalam 5 misi Kaltim 2019-2023 “Berani Untuk Kaltim Berdaulat”.
Hadi mengungkapkan kondisi makro perkembangan sosial ekonomi Kalimantan Timur pada tahun 2020 berdasarkan data Dinas Kependudukan Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak mencapai 3,661 juta jiwa dengan laju pertumbuhan mencapai 1,24%,
“Perekonomian Kalimantan Timur mengalami kontraksi negatif 2,85% di tahun 2020 atau menurun jika dibandingkan tahun 2019 yang mencapai 4,77% sebagaimana kita ketahui kondisi ini terjadi karena pandemi Covid-19 yang melanda dan mengganggu stabilitas daerah, nasional bahkan dunia” ucapnya
Kategori
- Berita 2619
- Artikel 32
- Anti Hoax 48
- Budaya 90
- Ekonomi 216
- Teknologi 232
- Hiburan 64
- Kesehatan 714
- Olahraga 163
- Pemerintahan 1372
- Pembangunan 306
- Politik 42
- Seputar Kaltim 105
- Pendidikan 146
- Rubrik 9
- Statistik 197
- Aplikasi 49
- Layanan 37
- Agama 213
- Keluarga 31
- Keluarga 9
- Bantuan 69
- Perkebunan 184
- Lingkungan 61
- Narkoba 21
- Pelatihan 144
- Anak 9
- Pramuka 43
- Sosial 45
- Perempuan 34
- Investasi 23
- Penghargaan 105
- Paguyuban 3
- Keamanan 21
- Kerajinan 19
- Kerajinan 5
- Ketahanan 9
- Pariwisata 87
- Bencana 19
- Pameran 26
- Pameran 8
- Jaringan 12
- Peternakan 18
- Peternakan 3
- Pertanian 30
- Pertanian 5
- Pangan 19
- Kebencanaan 14
- Pengumuman 9
- Perdagangan 12
- Perdagangan 1
- Kependudukan 10
- Karnaval 4
- Cuaca 46
- Pancasila 7
- Bencana 3
- Kekerasan 2
- Pajak 5
- Pramuka 5
- Kepemudaan 12
- Ketenagakerjaan 40
- Kehumasan 7
- Perikanan 6
- Pemuda 6
- Kehutanan 6
- Penelitian 2
- Keamanan 4
- Keamanan 1
- Festival 12
- Beasiswa 8
- Kebutuhan 1
- Transportasi 15
- Nusantara 1
- Informasi 9
- Infrastruktur 5
- Telekomunikasi 2
- UMKM 4
- Kelautan 2
- Perhubungan 6
- Pemilu 11
- Pemberdayaan 4
- Kearsipan 12
- Bakti Sosial 1
- Dekranasda 1
- Energi Sumber Daya Mineral 1