Pembangunan

Terima Kasih Gubernur, Sekarang Jalan Muara Kaman Sudah Mulus

  •   Khajjar Rohmah
  •   2 Oktober 2023
  •   11:36am
  •   Pembangunan
  •   573 kali dilihat

Muara Kaman – Jabatan Gubernur Kaltim, Isran Noor resmi berakhir per 30 September 2023 kemarin. Namun jasa perjuangannya tetap membekas di hati masyarakat.

Isran Noor membuktikan komitmennya dalam membangun Kalimantan Timur. Terutama dari segi infrastruktur. Hal itu diungkapkan Kepala Desa Benua Puhun, Ardinansyah saat menyambut kunjungan Gubernur Kaltim di Kecamatan Muara Kaman beberapa waktu lalu.

“Mohon maaf sempat viralkan jalan Muara Kaman Pak Gubernur. Semua semata karena mewakili aspirasi masyarakat. Tapi sekarang semua jalan sudah mulus. Pak Gubernur telah menepati janjinya. Sekali lagi terimakasih dari kami masyarakat Muara Kaman. Alhamdulillah sekarang jalan Sebulu - Muara Kaman sudah mulus, terimakasih Pak Gubernur," ujar Ardinansyah.



Dilansir dari laman resmi Pemprov Kaltim,  Kepala Dinas PUPR Pera Kaltim Aji Muhammad Fitra Firnanda menjelaskan bahwa  sebelumnya, tingkat kemantapan jalan dari Patung Lembuswana - Muara Kaman pada tahun 2018 sangat rendah sekitar 50 persen.

"Bahkan tahun 2019, lebih parah lagi tinggal 30 persen. Alhamdulillah sekarang kemantapan jalan sudah hampir 100 persen. Sekitar 98 persen lebih," jelas Nanda sapaan akrabnya.



Khusus ruas Simpang Patung Lembuswana - Sebulu penanganan sudah hampir 100 persen. Untuk ruas jalan hingga Muara Kaman tahun ini Pemprov Kaltim mengucurkan dana sebesar Rp 175 miliar dan dilanjutkan di APBD perubahan sebesar Rp 105 miliar.

Tahun ini juga terdapat penanganan dua titik longsor dan tahun depan akan dikerjakan untuk 6 titik longsor.

Berdasarkan SK jalan yang baru, ruas jalan provinsi ke Muara Kaman total panjangnya adalah 88,20 kilometer (km). (*/pt)