Pelatihan Drone: Diskominfo Kaltim Tingkatkan Kualitas SDM dan Pengelolaan Media
- Hendra Saputra
- 17 Oktober 2024
- 8:09pm
- Pelatihan
- 428 kali dilihat
Tenggarong - Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Kalimantan Timur mengadakan In House Training "Pengambilan Video Menggunakan Drone" untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia dan pengelolaan media di Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur. Kegiatan ini berlangsung di Ladaya, Mangkurawang, Tenggarong, Kutai Kartanegara, pada Kamis (17/10/2024), dan menghadirkan narasumber dari Drone Pilot Academy, Adi Putra Anggara.
Saat ditemui setelah kegiatan, Adi menyampaikan pentingnya persiapan sebelum menerbangkan drone. Ia mengatakan, "Sebelum penerbangan, para peserta harus benar-benar percaya diri dan memahami kondisi alat yang akan digunakan. Pastikan semua perangkat dalam keadaan baik sebelum terbang. Jika sudah aman, baru kita bisa eksekusi."
Adi juga menjelaskan bahwa drone yang digunakan dalam pelatihan ini merupakan jenis yang dapat diakses di pasaran, berbeda dengan drone yang biasanya digunakan oleh instansi seperti dinas kehutanan atau tambang, yang sering kali tidak tersedia di toko.
"Penggunaan drone itu sebenarnya sederhana, tetapi harus dilakukan dengan persiapan yang matang. Kita perlu memahami kemampuan drone, baik itu skala besar atau kecil, dan memastikan area terbang tidak terlalu jauh," tambahnya.
Adi mengingatkan agar peserta lebih berkonsentrasi dan belajar dari pengalaman rekan-rekan yang sudah lebih berpengalaman. "Ini lebih baik daripada mencoba sendiri, yang berisiko menyebabkan kerusakan atau kecelakaan," tutupnya.(hend/dfa)
Kategori
- Berita 2662
- Artikel 33
- Anti Hoax 48
- Budaya 90
- Ekonomi 217
- Teknologi 236
- Hiburan 65
- Kesehatan 715
- Olahraga 165
- Pemerintahan 1385
- Pembangunan 306
- Politik 43
- Seputar Kaltim 107
- Pendidikan 146
- Rubrik 9
- Statistik 201
- Aplikasi 49
- Layanan 38
- Agama 216
- Keluarga 31
- Keluarga 9
- Bantuan 69
- Perkebunan 184
- Lingkungan 61
- Narkoba 21
- Pelatihan 147
- Anak 9
- Pramuka 43
- Sosial 45
- Perempuan 34
- Investasi 23
- Penghargaan 106
- Paguyuban 3
- Keamanan 21
- Kerajinan 19
- Kerajinan 5
- Ketahanan 9
- Pariwisata 87
- Bencana 19
- Pameran 26
- Pameran 8
- Jaringan 12
- Peternakan 20
- Peternakan 3
- Pertanian 30
- Pertanian 5
- Pangan 19
- Kebencanaan 14
- Pengumuman 13
- Perdagangan 12
- Perdagangan 1
- Kependudukan 10
- Karnaval 4
- Cuaca 46
- Pancasila 7
- Bencana 3
- Kekerasan 2
- Pajak 5
- Pramuka 5
- Kepemudaan 12
- Ketenagakerjaan 40
- Kehumasan 7
- Perikanan 6
- Pemuda 6
- Kehutanan 6
- Penelitian 2
- Keamanan 4
- Keamanan 1
- Festival 16
- Beasiswa 8
- Kebutuhan 1
- Transportasi 15
- Nusantara 1
- Informasi 9
- Infrastruktur 5
- Telekomunikasi 2
- UMKM 4
- Kelautan 2
- Perhubungan 6
- Pemilu 11
- Pemberdayaan 4
- Kearsipan 12
- Bakti Sosial 1
- Dekranasda 1
- Energi Sumber Daya Mineral 1