Pariwisata

Pengembangan Tiga Danau merupakan Dedikasi Program Unggulan Gubernur Kaltim.

  •   Rizky Yusuf
  •   26 Oktober 2022
  •   4:39pm
  •   Pariwisata
  •   351 kali dilihat

Samarinda - Sekretaris Daerah Prov. Kaltim, Sri Wahyuni menghadiri sekaligus membuka secara resmi kegiatan Focus Group Discussion (FGD) Kepariwisataan inisiasi dari Dinas Pariwisata Provinsi Kaltim yang digelar di Hotel Mercure Jl. Mulawarman, Rabu (26/10/2022).

Kegiatan tersebut mengangkat tema Pengembangan Pariwisata 3 (Tiga) Danau yang terintegrasi, dilaksanakan selama 1 (satu) hari 26 Oktober 2022.

Tampak acara dihadiri oleh Kepala Dinas Pariwisat Prov. Kaltim Drs. Ahmad Herwansyah, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Prov. Kaltim Muhammad Faisal, pejabat struktural di lingkup Pemprov. Kaltim serta unsur Perangkat Daerah (PD) terkait.

Dalam kesempatan itu Sri Wahyuni menuturkan, FGD Kepariwisataan terkait dengan integrasi pengembangan tiga danau yang merupakan dedikasi program unggulan Gubernur Kaltim.

Bukan tanpa alasan Gubernur menetapkan tiga danau sebagai program unggulan. Menurut Mantan Kadis Pariwisata tersebut Tiga danau ini punya kekayaan bio diversity dan keanekaragaman hayati sungai, mulai dari potensi ikan, kemudian flora dan fauna yang digadang-gadang kalau dikelola dengan baik akan menjadi pusat pertumbuhan ekonomi baru Kaltim di wilayah tengah.

"Ini yang mau dikelola danau yang luasnya 11 ribu hektar, 15 ribu hektar, serta 13 ribu hektar Yang menghidupi masyarakat di wilayah tengah Kaltim, Kukar, Kubar, Mahulu yang keanekaragaman hayatinya digunakan untuk menyuplai pasokan ikan di Kabupaten Kota lain,"ucap Sri Wahyuni.