Pariwisata

DPD PUTRI Kaltim Siapkan Paket Khusus City Tour untuk MTQ XXX 2024

  •   Ade Putri
  •   2 Juni 2024
  •   11:45am
  •   Pariwisata
  •   518 kali dilihat

Samarinda - Dewan Pimpinan Daerah Perhimpunan Usaha Taman Rekreasi Indonesia (DPD PUTRI) Kalimantan Timur (Kaltim) aktif melakukan persiapan menyambut penyelenggaraan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XXX Tahun 2024 di Kaltim.

Salah satu persiapan utama adalah penguatan sumber daya manusia (SDM) dalam bidang hospitality, seperti yang disampaikan oleh Vandim, Bendahara Umum DPD PUTRI Kaltim.

"Hospitality menjadi poin penting di setiap destinasi karena mencerminkan suatu daerah. Kami telah melakukan program peningkatan hospitality sejak 2023 dan akan terus memonitor pelaksanaannya di lapangan," ujarnya saat Jumpa Pers di Kantor Diskominfo Kaltim, Jumat (31/5/2024).

Penguatan hospitality ini bertujuan memastikan tamu undangan yang datang ke Kaltim mendapatkan pengalaman pelayanan yang tak terlupakan.

Selain itu, DPD PUTRI Kaltim juga menyiapkan paket wisata city tour untuk memeriahkan dan menggaungkan MTQ XXX Tahun 2024.

"Kami akan siapkan paket-paket khusus wisata city tour dalam waktu dekat, berkolaborasi dengan Himpunan Pramuwisata Indonesia (HPI) dan Association of The Indonesian Tours and Travel Agencies (ASITA)," tambah Vandim.

Beberapa destinasi yang akan menjadi pilihan kunjungan para tamu undangan antara lain Susur Sungai Mahakam, Wisata Religi Masjid Islamic Center Samarinda, Konservasi Flora & Fauna (Beruang Madu, Kawasan Konservasi Orangutan, Pesona Pesut Mahakam, Wisata Bukit Bangkirai), Desa Budaya Pampang, Istana Kesultanan Kutai, Rumah Ulin Arya, Mahakam Lampion Garden, dan masih banyak lagi.

Di setiap tempat wisata akan tersedia UMKM yang menjual oleh-oleh khas Kaltim. Bahkan, di hotel tempat tamu undangan menginap nantinya juga akan ada UMKM oleh-oleh Kaltim untuk memudahkan berbelanja.

DPD PUTRI Kaltim berharap dapat memberikan kesan yang memorable kepada para kafilah dan rombongannya serta memberikan pengalaman wisata yang menyenangkan. (ade/pt)