PORNAS KORPRI XVI: Tenis Lapangan Kaltim Melaju ke Final
- Sefty Wulandari
- 20 Juli 2023
- 9:25pm
- Olahraga
- 1212 kali dilihat
PORNAS KORPRI XVI: Tenis Lapangan Kaltim Melaju ke Final
Semarang - Tim tenis lapangan dari Kalimantan Timur (Kaltim) berhasil melaju ke babak final dalam PORNAS KORPRI tahun 2023 untuk dua nomor kategori, yaitu Ganda Putra KU 85 tahun dan Ganda Putra KU 105 tahun. Babak final ini akan dilaksanakan pada hari Jumat (21/07).
Dalam pertandingan puncak, tim Ganda Putra KU 85 tahun akan bertemu dengan tim Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Republik Indonesia (Kemedikbudristek RI), sementara tim Ganda Putra KU 105 tahun akan berhadapan dengan tim dari tuan rumah, yaitu Provinsi Jawa Tengah.
Ahmad Yani, selaku Pelatih Cabang Olahraga Tenis Lapangan, merasa sangat bersyukur dan gembira atas pencapaian timnya sejauh ini. Menghadapi babak final nanti, dia menekankan bahwa kesehatan para atlet menjadi hal yang paling utama, dan tidak ada persiapan khusus yang dilakukan.
"Persiapan khusus memang tidak ada, yang penting adalah kesehatan para atlet, istirahat yang cukup, makan teratur, serta kesiapan mental untuk bertanding," ungkapnya usai pertandingan di lapangan.
Peluang untuk meraih medali emas pertama bagi Kaltim tampak begitu dekat. Yani menyatakan bahwa timnya optimis dan berharap Kaltim dapat meraih medali emas tersebut.
"Dengan izin Allah SWT, kami selalu optimis dan berusaha untuk meraih kemenangan bagi Kaltim," imbuhya.
Dalam kesempatan tersebut Yani pun membeberkan tentang prestasi timnya di babak sebelumnya. tim Ganda Putra KU 85 tahun berhasil mengalahkan Sulawesi Barat dengan skor 8-0 dan Kalimantan Utara dengan skor 8-2 sebagai unggulan keempat. Sementara itu, tim Ganda Putra KU 105 tahun berhasil mengalahkan tim dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi dengan skor 8-4, serta Kementerian Agama dengan skor 8-3 sebagai unggulan kedua. (sef/pt)
Kategori
- Berita 2652
- Artikel 33
- Anti Hoax 48
- Budaya 90
- Ekonomi 217
- Teknologi 235
- Hiburan 65
- Kesehatan 714
- Olahraga 164
- Pemerintahan 1382
- Pembangunan 306
- Politik 43
- Seputar Kaltim 107
- Pendidikan 146
- Rubrik 9
- Statistik 201
- Aplikasi 49
- Layanan 38
- Agama 215
- Keluarga 31
- Keluarga 9
- Bantuan 69
- Perkebunan 184
- Lingkungan 61
- Narkoba 21
- Pelatihan 146
- Anak 9
- Pramuka 43
- Sosial 45
- Perempuan 34
- Investasi 23
- Penghargaan 106
- Paguyuban 3
- Keamanan 21
- Kerajinan 19
- Kerajinan 5
- Ketahanan 9
- Pariwisata 87
- Bencana 19
- Pameran 26
- Pameran 8
- Jaringan 12
- Peternakan 20
- Peternakan 3
- Pertanian 30
- Pertanian 5
- Pangan 19
- Kebencanaan 14
- Pengumuman 13
- Perdagangan 12
- Perdagangan 1
- Kependudukan 10
- Karnaval 4
- Cuaca 46
- Pancasila 7
- Bencana 3
- Kekerasan 2
- Pajak 5
- Pramuka 5
- Kepemudaan 12
- Ketenagakerjaan 40
- Kehumasan 7
- Perikanan 6
- Pemuda 6
- Kehutanan 6
- Penelitian 2
- Keamanan 4
- Keamanan 1
- Festival 16
- Beasiswa 8
- Kebutuhan 1
- Transportasi 15
- Nusantara 1
- Informasi 9
- Infrastruktur 5
- Telekomunikasi 2
- UMKM 4
- Kelautan 2
- Perhubungan 6
- Pemilu 11
- Pemberdayaan 4
- Kearsipan 12
- Bakti Sosial 1
- Dekranasda 1
- Energi Sumber Daya Mineral 1