Ketenagakerjaan

Talkshow Psikologi Job Market Fair 2023, Bagikan Tips dan Trik Melamar Kerja 

  •   Khajjar Rohmah
  •   13 Mei 2023
  •   10:19pm
  •   Ketenagakerjaan
  •   853 kali dilihat

Samarinda - Talkshow Psikologi menjadi salah satu rangkaian acara utama dari Job Market Fair 2023 yang dilaksanakan oleh Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Kalimantan Timur (Disnakertrans Kaltim). Job Market Fair digelar di Atrium Big Mall Samarinda, pada 12-14 Mei 2023.  

Dalam Talkshow Psikologi tersebut, dibagikan tips dan trik melamar kerja. Terutama dari sisi kesiapan psikologis para pelamar sebelum memasuki dunia kerja. Karena tak dimungkiri, pekerjaan adalah kegiatan yang menguras energi dan pikiran. Kesiapan mental dan psikis yang stabil sangat diperlukan dalam bekerja di samping kesehatan fisik.

Hal itu disampaikan oleh Siti Mahmudah Indah Kurniawati  Psikolog Klinis yang juga menjabat sebagai Kepala Seksi (Kasi) Pengembangan Instrumen UPTD Penilaian dan Kompetensi Pegawai (PKP) Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Kaltim. 

Nia, sapaan akrabnya, memberikan tips dan trik dalam melamar pekerjaan. Pertama, pilihlah pekerjaan yang sesuai basic kelimuan. Jangan melenceng jauh. Hal ini dilakukan, untuk menghindari stress berlebih dalam bekerja. 

"Koreksi bagi pelamar, kalaupun pekerjaannya berbeda dari basic keilmuan, minimal Anda sudah punya pengalaman di bidang pekerjaan itu," jelas Founder Biro Psikologi Inka Alzena ini saat mengisi Talkshow Psikologi di Atrium Big Mall, Sabtu (13/5/2023) malam. 

Tips kedua, bagi para pelamar, disarankan mengukur diri sebelum melamar pada suatu pekerjaan. Jangan menuntut atau berekspektasi tinggi pada suatu pekerjaan tanpa mempertimbangkan kapasitas diri.

"Misalnya, fresh graduate tapi sudah minta gaji tinggi. Jangan! Kita harus mampu mengukur diri," ujarnya. 

Nia menambahkan, saat ini banyak perusahaan maupun instansi pemerintahan yang sangat memperhatikan sisi psikologis para pekerja. Sehingga dalam proses penerimaan atau recruitment, dilakukan psikotes untuk memotret kondisi psikologis calon pekerja. 

"Dalam psikotes itu biasanya ada tiga tahapan. Di antaranya tes intelegensi untuk mengukur taraf kecerdasan, tes kepribadian, dan sistematika kerja untuk mengetahui cara kerja sesorang. Apakah tipe kerjanya cepat, lamban, atau tipe pencari tahu," jelas Psikolog Klinis yang memiliki minat keahlian klinis pada anak, remaja, dewasa dan keluarga ini. 

Sehingga sebelum menjalani psikotes, pastikan menjaga stamina agar kuat dan stabil dalam menjalani ujian. 

Saat proses wawancara, juga disarankan bagi pelamar untuk memerhatikan penampilan. Sebab kesan pertama, adalah penentu awal dalam proses penerimaan kerja. Kemudian, jawablah pertanyaan secara orisinal dan logis. 

Demikian beberapa tips dan trik melamar kerja yang disampaikan Nia dalam Talkshow Psikologi di agenda Job Market Fair 2023. Acara talkshow berlangsung interaktif. Para peserta yang berasal dari kalangan pelajar dan mahasiswa cukup antusias memberikan pertanyaan terkait job seeker dan dunia pekerjaan. (KRV/pt)