Kesehatan

Dandim Kutai Kartanegara Tinjau Pelaksanaan Vaksinasi

  •   prabawati
  •   26 Juni 2021
  •   9:48pm
  •   Kesehatan
  •   256 kali dilihat


Kutai Kartanegara – Komandan Kodim 0906/Kutai Kartanegara Letkol Inf. Charles Alling bersama Kapolres Kukar AKBP Arwin Amrih Weintama meninjau pelaksanaan serbuan vaksinasi Nasional dalam rangka peringatan Hari Bhayangkara ke-75 yang diselenggarakan di gedung bela diri komplek Stadion Adji Imbut jalan Tanjung Gresik desa Perjiwa kecamatan Tenggarong Seberang, Sabtu (26/06/2021).

Kegiatan serbuan vaksinasi tersebut merupakan upaya membantu pemerintah dalam mensukseskan program vaksinasi Nasional dengan target pencapaian vaksinasi 1 juta dalam satu hari.

Dandim mengungkapkan kegiatan vaksinasi nasional TNI-Polri yang di selenggarakan hari ini adalah menindak lanjuti apa yang menjadi ketetapan strategis nasional di mana bapak Presiden RI menetapkan dua kegiatan utama yaitu perketat PPKM Mikro dan kegiatan vaksinasi massal sehingga dari kebijakan tersebut bapak panglima TNI dan bapak Kapolri mengambil bagian untuk membantu pencapaian target vaksinasi 1 juta dalam sehari.

Kegiatan serbuan Vaksinasi menurutnya, difokuskan selama satu pekan di mulai dari tanggal 26 Juni hingga 2 Juli mendatang.

Ada beberapa target-target yang harus dicapai dalam proses vaksinasi, dimana para Babinsa dan Bhabinkamtibmas di wilayah yang tidak terjangkau akan bertanggung jawab mengajak masyarakat untuk ikut mensukseskan vaksinasi tersebut.

Sumber Dim 0906/Kutai Kartanegara