Kependudukan

Adminduk Bukan Pelayanan Dasar Melainkan Dasar Semua Pelayanan

  •   prabawati
  •   22 September 2022
  •   11:25am
  •   Kependudukan
  •   1534 kali dilihat

Samarinda - Administrasi Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) bukan merupakan pelayanan dasar, namun dokumen kependudukan menjadi dasar semua pelayanan publik. 

"Adminduk bukan pelayanan dasar, tetapi menjadi dasar bagi semua pelayanan,"ungkap Kabid Fasilitasi Pelayanan Adminduk Sulekan saat memberikan arahan pada Rakor Program Administrasi Kependudukan & Catatan Sipil Tahun 2022, Ruang Tepian 1 Lt. 2 Kantor Gubernur Kaltim, Kamis (22/9).

Adminduk bukan pelayanan dasar, tetapi menjadi dasar bagi semua pelayanan, karena setiap pelayanan harus didukung dengan data kependudukan yang akurat, update berbasis NIK.

"Kami memang bukan pelayanan dasar tapi kami digunakan untuk semua layanan,"ucapnya.

Seperti yang diketahui bahwa tujuan adminduk sendiri memberikan identitas penduduk, memberikan kepastian hukum, menyediakan satu data kependudukan dan integrasi dan koneksi data.

Dalam pengurusan dan penerbitan dokumen kependudukan gratis. Penggratisan seluruh pengurusan dokumen kependudukan memang sudah diatur dalam undang-undang dan biayanya dibebankan pada negara.

Dirinya juga menyarankan agar warga menghindari calo sehingga dalam mengurus surat-surat kependudukan tidak dikenakan biaya.

"Kalau ada petugas mungut biaya silahkan laporkan,"paparnya.

Lanjutnya, data kependudukan yang digunakan untuk semua keperluan adalah data kependudukan dari kementerian yang bertanggung jawab dalam urusan Pemerintahan dalam negeri antara lain untuk pemanfaatan pelayanan publik, perencanaan pembangunan alokasi anggaran, pembangunan demokrasi dan penegakan hukum dan pencegahan kriminal.

Selain itu, data kependudukan diarahkan menjadi data valid untuk keperluan pembangunan dan pemerintahan.

Untuk mempercepat proses pelayanan administrasi kependudukan Dinas Dukcapil Kabupaten/Kota telah melakukan berbagai inovasi dalam pelayanan administrasi kependudukan.

Kegiatan tersebut dihadiri langsung Kabag Non Pelayanan Dasar Biro Kesra Setda Prov Kaltim Ardiansyah, serta jajaran OPD Kaltim. (Prb/ty)