Karnaval

Kabupaten Paser Raih Gelar Juara Umum Kaltim Fest 2023

  •   Khajjar Rohmah
  •   12 Juli 2023
  •   11:54am
  •   Karnaval
  •   820 kali dilihat

Samarinda - Kabupaten Paser berhasil meraih gelar juara umum dalam ajang Kaltim Festival (Kaltim Fest) 2023. Kabupaten yang terletak paling selatan di Provinsi Kaltim ini berhasil memenangkan tiga festival yang dilombakan, yaitu Festival Musik Kreasi Daerah, Festival Tari Kreasi Daerah Pesisir, dan Pawai Kreasi Daerah.

Paser juga berhasil meraih gelar Juara Terbaik III pada Parade Batik Kreasi Daerah dan Festival Kreasi Daerah Pedalaman di Kaltim Fest 2023 yang diselenggarakan di Convention Hall Sempaja, Samarinda.



Selain itu, dalam kategori perorangan, penata tari dan musik terbaik untuk Festival Tari Kreasi Daerah Pedalaman, serta penata musik untuk Festival Musik Kreasi Daerah dan Festival Tari Kreasi Daerah Pedalaman juga berhasil diraih oleh Kabupaten Paser.

Rudy selaku Koreografer Tari dari Paser, menyebut keberhasilan ini sebagai hasil dari proses kolaboratif dan kreatif antara penari, pemusik Pembina, dan jajaran Dinas Pariwisata Paser.

"Keberhasilan ini merupakan hasil kerja sama kolaboratif dan kreatif mulai dari persiapan, latihan, hingga penampilan semua pendukung di atas panggung, termasuk para penari, pemusik, penata, dan pembina dari Dinas Pariwisata Paser," ungkap Rudy, salah satu seniman terbaik daerah tersebut kepada awak media pada Senin (10/7/2023) malam. (*/KRV/pt)

Berikut adalah daftar pemenang festival, pawai, dan parade Kaltim Fest yang berlangsung pada Minggu - Senin, 9 - 10 Juli 2023.

Juara Terbaik I - VI Festival Tari Kreasi Pesisir: Paser, Samarinda, Balikpapan, PPU, Berau dan Bontang.

Penata Tari Terbaik: Paser.
Penata Busana Terbaik: Samarinda. Penata Musik Terbaik: Paser.

Juara Terbaik I - VI Festival Musik Kreasi Daerah: Paser, Balikpapan, Kutai Timur, Berau, PPU dan Samarinda.

Penata Musik Terbaik: Paser.

Juara Terbaik I - VI Festival Tari Kreasi Daerah Pedalaman: Samarinda, Balikpapan, Paser, PPU, Berau dan Bontang.

Penata Tari Terbaik: Samarinda.
Penata Busana Terbaik: PPU.
Penata Musik Terbaik: Paser.

Terbaik I - VII Parade Batik Kreasi Daerah: Samarinda, PPU, Paser, Balikpapan, Berau, Bontang dan Kubar.

Terbaik I - VI Pawai Budaya Kreasi Daerah: Paser, Kutai Timur, Berau, Samarinda, Kubar dan Balikpapan.

Sumber: Media Mitra Diskominfo Kaltim, Niaga Asia