Hiburan

Uniknya Kamu “NUKA” Mendukung Perkembangan Ekonomi Kreatif Kalimantan Timur

  •   primayudha amrullah
  •   22 Mei 2022
  •   12:12pm
  •   Hiburan
  •   1303 kali dilihat

Samarinda- Perkembangan ekonomi kreatif di Kalimantan Timur yang sempat terhambat selama 2 (dua) tahun akibat pandemi, Nuka memberanikan diri untuk menggelar “Grand Lauching Uniknya Kamu (NUKA)” berupa fashion show di kota Samarinda sebagai langkah untuk mempromosikan brand produk berupa 15 jas baik pria maupun wanita, di Moeara Eatery and Hub Samarinda, Jum’at Malam (20/5).

Pagelaran yang tidak hanya menampilkan koleksi jas unik Nuka yang fashionable (modis) namun acara tersebut juga berkolaborasi dengan komunitas DETIK (Designer Trendy dan Kreatif) Samarinda, sehingga menyajikan pagelaran yang berbeda. Terlihat dari Fashion Runway yang tidak monoton di atas panggung namun mengelilingi tamu yang tetap mempertahankan suasana cafenya tetap ada. Kelasnya sudah seperti fashion runway di Jakarta sehingga dapat menunjukkan bahwa di Kalimantan Timur tidak kalah sama generasi muda di Pulau Jawa.



Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Kalimantan Timur, Muhammad Faisal yang hadir mengatakan, anak-anak muda yang kreatif seperti ini merupakan asset daerah yang harus dikawal, karna dapat mendorong ekonomi kreatif di Kalimantan Timur yang sempat terhambat selama 2 (dua) tahun akibat masa pandemi.

Nuka merupakan contoh anak muda di Samarinda yang dengan semangatnya mampu membuktikan bahwa ekonomi kreatif tidak ada habisnya, ujar pria yang hobi untuk mengamati Mode, Budaya dan Seni di Kalimantan timur.

CEO Nuka, Indar Nugraha menambahkan lahirnya “Uniknya Kamu” berawal dari ambisi diri sendiri untuk dapat memberikan ruang berekspresi terhadap fashion yang itu-itu saja.

“Contohnya saja jas, kebanyakan yang dipakai adalah dengan kancing dua dengan celana longgar. Maka Nuka hadir dengan tetap formal namun memberi sentuhan “uniknya kamu”,” terangnya. (adg/pt)