Ekonomi

Korem 091/ASN Gelar Bazar Murah

  •   prabawati
  •   2 April 2024
  •   6:38pm
  •   Ekonomi
  •   579 kali dilihat

Samarinda- KOREM 091/ASN menggelar kegiatan bazar murah dalam rangka menyambut hari Raya Idul Fitri 1445 H tahun 2024 di sport center Awang Long Samarinda. Selasa,(02/04).

 KOREM 091/ASN menggandeng instansi pemerintah serta swasta untuk ikut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.

 Diketahui bazar TNI untuk jajaran KOREM 091/ASN dipusatkan di Sport Center KOREM 091/ASN diikuti oleh Kodim 0901/Samarinda dan secara tersebar terdiri dari 7 (tujuh) Kodim dengan dengan jumlah stand sebanyak 32 stand termasuk didalamnya organisasi Persit Kartika Chandra Kirana.

 Panglima TNI diwakili oleh Kepala Staf Umum (Kasum) TNI Letjen TNI Bambang Ismawan, didampingi para Wakil Kepala Staf Angkatan. Acara bazar murah juga diikuti secara virtual di semua satuan jajaran TNI seluruh Indonesia.

 Sebanyak 75 stand UMK turut serta dalam bazar, dengan total 1.050 personel TNI dan 2.100 masyarakat mengunjungi acara tersebut.

 Bazar ini membantu menyediakan bahan pokok kepada masyarakat kota Samarinda dan sekitarnya dengan menyediakan bahan pokok berupa beras, Gula, Minyak Goreng dan Tepung.

 Kasrem 091/ASN Kolonel Inf Priyanto Eko Widodo menuturkan Bazar murah yang diselenggarakan TNI kalau di Samarinda ini pesertanya ada juga dari instansi Pemerintah, swasta perbankan, dan stakeholder lainnya.

 Bazar juga dilaksanakan secara serentak seluruh Indonesia merupakan program dari Bapak Panglima TNI agar menjelang lebaran ini kebutuhan masyarakat terpenuhi dengan harga terjangkau.

 “Harapannya, bazar ini memberikan kesempatan bagi masyarakat yang membutuhkan ”tutup Kasrem. (Penrem091/ASN/Prb/ty).