Hidupkan Budaya Lokal, Pelataran Ampitheater Suguhkan Keindahan Musik dan Tari Daerah
- Khajjar Rohmah
- 10 Juli 2023
- 11:36pm
- Budaya
- 725 kali dilihat
Tenggarong - Dalam acara Kukar Festival Budaya Nusantara yang tengah berlangsung, seni musik dan tari daerah menjadi sorotan utama.
Setiap pukul 4 sore hingga menjelang senja, selama pelaksanaan Kukar Festival Budaya Nusantara, para pengunjung dapat menikmati pertunjukan seni musik dan tari hiburan rakyat di pelataran Ampitheater Tepian Taman Kota Raja Tenggarong.
Hari kedua pelaksanaan festival budaya ini, di tepian Sungai Mahakam yang menawan, masyarakat berbondong-bondong hadir untuk menyaksikan sajian seni budaya yang memikat.
Beberapa jenis hiburan yang dipertunjukkan antara lain Tari Olio dari Kota Bangun, Tari Mandau dari Desa Separi Tenggarong Seberang, Tari Berladang dari Suku Dayak, serta penampilan istimewa dari peserta asal Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT) yang menampilkan tari daerah dan atraksi api.
Tribun penonton di pelataran Ampitheater dipadati warga Kutai yang ingin menyaksikan langsung keindahan seni budaya khas Benua Etam.
Salah satu pengunjung asal Tenggarong, Dita, mengungkapkan kegembiraannya dengan sajian seni budaya daerah.
"Seru. Ada banyak rangkaian acara menarik. Semoga kegiatan semacam ini terus menghidupkan kota Tenggarong," ujar Dita Senin (10/7/2023) sore.
Diketahui, Kukar Festival Budaya Nusantara, atau yang sebelumnya dikenal dengan TIFAF 2023 akan berlangsung hingga Jumat, 14 Juli 2023.
Selama acara berlangsung, beragam hiburan rakyat dan sajian seni budaya akan terus mengiringi warga Kutai. Selain itu, Bazar dan Expo UMKM lokal juga dipamerkan di Stadion Rondong Demang Tenggarong. (Krv/pt)
Kategori
- Berita 2619
- Artikel 32
- Anti Hoax 48
- Budaya 90
- Ekonomi 216
- Teknologi 232
- Hiburan 64
- Kesehatan 714
- Olahraga 163
- Pemerintahan 1372
- Pembangunan 306
- Politik 42
- Seputar Kaltim 105
- Pendidikan 146
- Rubrik 9
- Statistik 197
- Aplikasi 49
- Layanan 37
- Agama 213
- Keluarga 31
- Keluarga 9
- Bantuan 69
- Perkebunan 184
- Lingkungan 61
- Narkoba 21
- Pelatihan 144
- Anak 9
- Pramuka 43
- Sosial 45
- Perempuan 34
- Investasi 23
- Penghargaan 105
- Paguyuban 3
- Keamanan 21
- Kerajinan 19
- Kerajinan 5
- Ketahanan 9
- Pariwisata 87
- Bencana 19
- Pameran 26
- Pameran 8
- Jaringan 12
- Peternakan 18
- Peternakan 3
- Pertanian 30
- Pertanian 5
- Pangan 19
- Kebencanaan 14
- Pengumuman 9
- Perdagangan 12
- Perdagangan 1
- Kependudukan 10
- Karnaval 4
- Cuaca 46
- Pancasila 7
- Bencana 3
- Kekerasan 2
- Pajak 5
- Pramuka 5
- Kepemudaan 12
- Ketenagakerjaan 40
- Kehumasan 7
- Perikanan 6
- Pemuda 6
- Kehutanan 6
- Penelitian 2
- Keamanan 4
- Keamanan 1
- Festival 12
- Beasiswa 8
- Kebutuhan 1
- Transportasi 15
- Nusantara 1
- Informasi 9
- Infrastruktur 5
- Telekomunikasi 2
- UMKM 4
- Kelautan 2
- Perhubungan 6
- Pemilu 11
- Pemberdayaan 4
- Kearsipan 12
- Bakti Sosial 1
- Dekranasda 1
- Energi Sumber Daya Mineral 1