Berita

Stok Darah PMI Tercukupi Hingga Enam Hari

  •   prabawati
  •   2 September 2021
  •   11:22am
  •   Berita
  •   1068 kali dilihat

Samarinda - Ketersediaan darah di Unit Donor Darah (UDD) Palang Merah Indonesia (PMI) Samarinda dipastikan hanya cukup bertahan hingga enam hari ke depan

Hal tersebut diungkapkan Plt.Direktur Unit Donor Darah UDD) PMI Kota Samarinda Helda Fitriyani saat menjadi Narsum pada dialog interaktif, Kamis (2/8).

"Stok darah di PMI kota samarinda di masa pandemi mengalami pengurangan," sebutnya.

Stok darah yang tersedia di UDD PMI pertanggal 2 September 2021 tercatat sebanyak 373 kantong.

373 kantong tersebut dengan komponen WB 29 kantong, PRC 200 kantong, PC 1 kantong, FFP 78, AHF 68 dan stok darah Plasma Konvalesen sebanyak 22 kantong.

Menurut Helda, PMI Kota Samarinda kesulitan untuk mendapatkan pendonor baru maupun pendonor rutin, karena para pendonor masih ragu-ragu untuk melakukan donor sebab khawatir akan tertular covid-19.

Selain itu, stok darah di UDD PMI banyak mengandalkan mobil unit di luar gedung. Pada saat pandemi terdapat kendala untuk melaksanakan kegiatan yang sifatnya  mengumpulkan masa ditambah lagi adanya PPKM level 4.

"Di Instansi maupun Universitas biasanya melakukan kegiatan donor darah tapi sekarang tidak rutin lagi, sekarang hanya menunggu masyarakat yang mau mendonor ke PMI," ucapnya.

Pihaknya pun tetap berusaha melakukan pendekatan secara internal seperti Korem dan Polres untuk melakukan kegiatan donor darah lagi.

"Tapi kita tidak memaksa instansi ataupun perusahaan untuk melakukan kegiatan tersebut," paparnya (Prb/As).