Berita

PROPER 2021-2022 Harus Lebih Baik

  •   resa septy
  •   19 Januari 2022
  •   11:32am
  •   Berita
  •   616 kali dilihat

Samarinda - Upaya berbenah dalam pengelolaan lingkungan hidup yang lebih baik terus dilakukan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Provinsi Kalimantan Timur. Melalui Program Penilaian Peringkat Kinerja Perusahaan dalam Pengelolan Lingkungan (PROPER), DLH Prov Kaltim mulai bersiap diri melakukan penilaian kembali.

PROPER merupakan penilaian kinerja pengelolaan lingkungan suatu perusahaan yang memerlukan indikator terukur. Bertujuan untuk meningkatkan peran perusahaan dalam melakukan pengelolaan lingkungan. Sekaligus menimbulkan efek stimulan dalam pemenuhan peraturan lingkungan serta nilai tambah terhadap pemeliharaan Sumber Daya Alam (SDA), konservasi energi dan pengembangan masyarakat.

“DLH Provinsi mengemban tanggung jawab yang besar terhadap lingkungan. PROPER periode 2021 – 2022 ini harus dilakukan lebih baik lagi dalam korelasinya dengan kelestarian lingkungan hidup,” kata Kepala DLH Prov Kaltim, Ence Ahmad Rafiddin Rizal saat memimpin rapat di Ruang Rapat Adipura DLH Prov Kaltim, Selasa (18/1).

Didampingi Kepala Bidang Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan, Zaratustra Rahmi. Ia menekankan bahwa PROPER bukanlah pengganti dari instrumen penaatan lingkungan atau penegakan hukum lingkungan. Tetapi PROPER merupakan kegiatan yang bersinergi dengan instrumen penataan lingkungan yang sudah ada.

“Dengan adanya program ini, maka upaya peningkatan kualitas lingkungan hidup dapat terlaksana dengan lebih efektif dan efisien,” imbuhnya.

Rizal pun berharap dengan adanya rapat kerja ini pihaknya mendapatkan formula baru yang lebih baik dalam pengelolaan lingkungan hidup. Formula inilah yang kedepannya dapat dilaksanakan secara berkesinambungan dengan tetap mengacu pada prinsip-prinsip dasar pengelolaan lingkungan yang efektif, efisien dan tepat sasaran. (ppiddlhkaltim/resa/pt)