Program Kaltim Karindangan Diskon Menarik untuk Pemilik KIA di Salma Shofa dan Lampion Garden
- Ade Putri
- 4 Mei 2024
- 10:14am
- Berita
- 339 kali dilihat
Samarinda - Dinas Kependudukan, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DKP3A) Provinsi Kalimantan Timur meluncurkan program Kalimantan Timur Kartu Identitas Anak (KIA) Dapat Potongan (Kaltim Karindangan).
Program tersebut memberikan potongan harga kepada pemilik Kartu Identitas Anak (KIA) yang berkunjung ke tempat wisata, taman bermain anak dan rumah makan di Kaltim.
Kepala Bidang Fasilitasi Pelayanan Adminitrasi Kependudukan (FPAK), Sulekan, mengatakan bahwa beberapa pelaku usaha telah menandatangani Perjanjian Kerja Sama (PKS) dengan DKP3A untuk memberikan potongan harga kepada pemilik KIA. Taman Salma Shofa Samarinda memberikan diskon 10%, sementara Mahakam Lampion Garden (MLG) Samarinda memberikan potongan harga 5 ribu rupiah per tiket bagi seluruh penduduk Kaltim.
“Dalam waktu dekat ini vinz ice cream juga ikut bekerjasama dengan kami, mengingat tingginya minat anak-anak kepada ice cream,” ungkap Alex (saapan akrabnya), saat ditemui diruang Kepala DKP3A, Senin (29/4/2024).
Adapun potongan harga tersebut diberikan karena adanya kerja sama antara DKP3A Provinsi Kaltim dan pelaku usaha, yang dituangkan dalam perjanjian kerja sama.
Manfaat KIA tidak hanya untuk memenuhi hak anak dan persyaratan administratif seperti mendaftar sekolah, tetapi juga sebagai bukti identitas anak saat membuka rekening bank atau mendaftar BPJS.
“Nantinya dengan menggunakan KIA saja anak-anak bisa membuka tabungan dengan namanya sendiri tanpa harus Cq dari nama orang tuanya,” tambahnya
Diharapkan kerja sama ini dapat meningkatkan kepemilikan KIA di Kaltim dan mempromosikan aktivitas usaha dengan potongan harga yang menarik.
Dalam kesempatan tersebut Alex berpesan kepada para pengusaha yang ingin bergabung dalam program ini dapat menghubungi kantor DKP3A Kaltim. (ade/pt)
Kategori
- Berita 2619
- Artikel 32
- Anti Hoax 48
- Budaya 90
- Ekonomi 216
- Teknologi 232
- Hiburan 64
- Kesehatan 714
- Olahraga 163
- Pemerintahan 1372
- Pembangunan 306
- Politik 42
- Seputar Kaltim 105
- Pendidikan 146
- Rubrik 9
- Statistik 197
- Aplikasi 49
- Layanan 37
- Agama 213
- Keluarga 31
- Keluarga 9
- Bantuan 69
- Perkebunan 184
- Lingkungan 61
- Narkoba 21
- Pelatihan 144
- Anak 9
- Pramuka 43
- Sosial 45
- Perempuan 34
- Investasi 23
- Penghargaan 105
- Paguyuban 3
- Keamanan 21
- Kerajinan 19
- Kerajinan 5
- Ketahanan 9
- Pariwisata 87
- Bencana 19
- Pameran 26
- Pameran 8
- Jaringan 12
- Peternakan 18
- Peternakan 3
- Pertanian 30
- Pertanian 5
- Pangan 19
- Kebencanaan 14
- Pengumuman 10
- Perdagangan 12
- Perdagangan 1
- Kependudukan 10
- Karnaval 4
- Cuaca 46
- Pancasila 7
- Bencana 3
- Kekerasan 2
- Pajak 5
- Pramuka 5
- Kepemudaan 12
- Ketenagakerjaan 40
- Kehumasan 7
- Perikanan 6
- Pemuda 6
- Kehutanan 6
- Penelitian 2
- Keamanan 4
- Keamanan 1
- Festival 12
- Beasiswa 8
- Kebutuhan 1
- Transportasi 15
- Nusantara 1
- Informasi 9
- Infrastruktur 5
- Telekomunikasi 2
- UMKM 4
- Kelautan 2
- Perhubungan 6
- Pemilu 11
- Pemberdayaan 4
- Kearsipan 12
- Bakti Sosial 1
- Dekranasda 1
- Energi Sumber Daya Mineral 1