Berita

Kordinasi Penguatan Gerakan Solidaritas Dan Gotong-Royong Penanganan Covid-19

  •   Bagus Setiawan
  •   19 Agustus 2021
  •   3:29pm
  •   Berita
  •   703 kali dilihat

Samarinda - Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Republik Indonesia (RI) melakukan rapat secara virtual untuk koordinasi penguatan gerakan solidaritas dan gotong-royong penanganan Covid-19 di Indonesia.

Gubernur Kalimantan Timur Isran Noor di dampingi Asisten 1 Jauhar Efendi, Kepala Dinas Sosial Prov Kaltim Agus  Hari Kesuma, Kepala Biro Kesejahteraan Rakyat  Andi M Ishak, mengikuti dari ruang media Heart of Borneo lantai 2 Kantor Gubernur, Kamis (19/8).

Presiden RI Joko Widodo telah menunjuk Menteri Muhadjir Efendy Menko PMK sebagai koordinator gerakan solidaritas dan kedermawanan.

Melihat masih meningkatnya kasus penyebaran  Covid-19 di luar Jawa-Bali pada bulan Agustus, Muhadjir menyampaikan arahan gerakan solidaritas Nasional penanganan Covid-19 sebagai berikut.

Percepat penyaluran program perlindungan sosial untuk masyarakat seperti, program keluarga harapan, bantuan pangan non tunai, bantuan langsung tunai. Bantuan sosial tunai. Bantuan UMKM dan upah minimum.

Koordinasi kolaborasi multipihak melalui optimalisasi peran klaster Nasional penanggulangan bencana dalam penanganan dampak Covid-19.

Penguatan kapasitas penanganan Covid-19 masing-masing kementrian dan pemerintah derah serta peningkatan kepedulian masyarakat solidaritas seluruh bangsa Indonesia untuk bergotong-royong menangani Covid-19.

Menko PMK mengatakan Percepatan Penanganan Covid-19 tidak hanya dilakukan oleh pemerintah namun berkolaborasi dengan pihak Pentahelix seperti Akademisi, dunia usaha, media dan komunitas.

"Kita sudah melakukan pendekatan Pentahelix, diharapkan apa yang telah disampaikan segera di implementasikan mulai dari tingkat provinsi , kabupaten/kota hingga tingkat desa," ujar Muhadjir Efendi. ( bgs/ty )