Berita

Kembali Kunjungi Bumi Etam, Jokowi akan Resmikan 10 Proyek di IKN

  •   Khajjar Rohmah
  •   31 Oktober 2023
  •   4:40pm
  •   Berita
  •   2200 kali dilihat

Samarinda – Presiden Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan kembali menyambangi Bumi Etam. Dalam kunjungannya kali ini, Jokowi akan meresmikan sejumlah proyek di Ibu Kota Nusantara (IKN).

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Kalimantan Timur (Diskominfo Kaltim),  Muhammad Faisal menyebut, Presiden Jokowi dan rombongan akan tiba di Kalimantan Timur (Kaltim) pada Selasa (31/10/2023) sore ini melalui Bandara Sultan Aji Muhammad Sulaiman (SAMS), Balikpapan.

“Jika sesuai jadwal, Bapak Presiden Jokowi akan melakukan serangkaian giat pembangunan di IKN pada Rabu (1/11/2023) esok pagi,” kata Faisal di ruang kerjanya.

Agenda pertama di IKN adalah Groundbreaking Bandara VVIP di Kecamatan Penajam, Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU). Bandara VVIP IKN nantinya akan digunakan untuk melayani kepentingan kegiatan pemerintahan di IKN. Dibangun dengan luas terminal VVIP 2000 meter persegi (m²) dan terminal VIP 5000 m² serta runway sepanjang 3000 x 485 meter. Bandara VVIP IKN berjarak sekitar 25 kilometer (km) dari Bandara Sepinggan, Balikpapan dan sekitar 107 km dari Bandara Samarinda.

Selanjutnya, Jokowi juga akan melakukan groundbreaking pembangunan RS Mayapada, Gedung Pakuwon Nusantara, Jakarta International School (JIS), RS Hermina, SDN 020 Sepaku, Bank Indonesia (BI), Gedung BPJS dan PLTA.

Selain meresmikan berbagai proyek pembangunan, Presiden Jokowi juga akan meninjau Persemaian Mentawir, Hunian Pekerja Konstruksi (HPK) dan glamping di IKN.

Dua hari di IKN, Jokowi akan melanjutkan giatnya di Kabupaten Kutai Barat (Kubar) melalui Hellypad Bendungan Semoi menuju Stadion Swalas Gunaaq, Sendawar. Orang nomor satu RI tersebut akan menghadiri Festival Dahau memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kutai Barat.

Diperkirakan sebanyak 25 ribu massa warga Kubar akan menyambut kehadiran Jokowi di Alun-alun Itho Sendawar. Setelah giat di Kutai Barat, Jokowi akan kembali menuju Bandara SAMS Balikpapan dan bertolak menuju Bandara Halim Perdana Kusuma, Jakarta. (KRV/pt)