Gubernur Kaltim Imbau Perangkat Daerah Sinergi Lakukan Perubahan, Fokus Dengan Komoditi yang Dikembangkan
- resa septy
- 9 Maret 2022
- 2:17pm
- Berita
- 372 kali dilihat
Samarinda – Gubernur Kalimantan Timur, Isran Noor mengimbau kepada Perangkat Daerah untuk menjalin komunikasi dan bersinergi melakukan perubahan di lapangan dengan tetap fokus terhadap komoditi yang dikembangkan.
Mengingat pangan dan pertanian merupakan kebutuhan pokok dan pemenuhannya merupakan hak asasi setiap manusia. Untuk mewujudkan perubahan, terobosan dan inovasi disebutnya sangat diperlukan.
“Saya mengimbau jalinlah komunikasi, sinergi dan lakukan perubahan di lapangan. Terutama fokus kepada komoditi yang dikembangkan sesuai kebijakan yang dilaksanakan kedepan,” kata Isran Noor dalam sambutannya pada Forum Perangkat Daerah Dinas Pangan Tanaman Pangan dan Hortikultura (DPTPH) Provinsi Kalimantan Timur tahun 2022 yang dibacakan oleh Kepala DPTPH Kaltim, Siti Farisyah Yana di Ruang Oryza Sativa DPTPH Kaltim, Rabu (9/3).
Selain itu, Isran menekankan setiap Perangkat Daerah hendaknya mampu menyusun perencanaan yang terintegrasi dan mampu pula menjawab permasalahan maupun tantangan yang dihadapi pemerintah daerah.
Oleh karena itu, melalui pelaksanaan Forum Perangkat Daerah ini dinilainya menjadi forum yang sangat strategis untuk mengkoordinasikan rencana-rencana pembangunan. Sehingga, mampu menjawab isu-isu strategis yang muncul dibidang pertanian dan pangan, sebutnya.
“Situasi yang berkembang menuntut kita harus dapat mengimbangi perubahan iklim dan perubahan-perubahan lainnya, salah satunya dengan adanya keberadaan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara. Dua sisi ini memberikan peluang yang sangat besar terutama dalam penyediaan pangan di Kalimantan Timur,” lanjutnya.
Orang nomor satu Kaltim ini mengharapkan agar ada peningkatan produksi serta produktivitas tanaman pangan dan hortikultura yang semakin tinggi mengingat tuntutan kebutuhan terhadap pangan di tahun-tahun mendatang. (resa/pt)
Kategori
- Berita 2622
- Artikel 32
- Anti Hoax 48
- Budaya 90
- Ekonomi 216
- Teknologi 232
- Hiburan 64
- Kesehatan 714
- Olahraga 163
- Pemerintahan 1372
- Pembangunan 306
- Politik 43
- Seputar Kaltim 105
- Pendidikan 146
- Rubrik 9
- Statistik 197
- Aplikasi 49
- Layanan 37
- Agama 213
- Keluarga 31
- Keluarga 9
- Bantuan 69
- Perkebunan 184
- Lingkungan 61
- Narkoba 21
- Pelatihan 144
- Anak 9
- Pramuka 43
- Sosial 45
- Perempuan 34
- Investasi 23
- Penghargaan 105
- Paguyuban 3
- Keamanan 21
- Kerajinan 19
- Kerajinan 5
- Ketahanan 9
- Pariwisata 87
- Bencana 19
- Pameran 26
- Pameran 8
- Jaringan 12
- Peternakan 18
- Peternakan 3
- Pertanian 30
- Pertanian 5
- Pangan 19
- Kebencanaan 14
- Pengumuman 10
- Perdagangan 12
- Perdagangan 1
- Kependudukan 10
- Karnaval 4
- Cuaca 46
- Pancasila 7
- Bencana 3
- Kekerasan 2
- Pajak 5
- Pramuka 5
- Kepemudaan 12
- Ketenagakerjaan 40
- Kehumasan 7
- Perikanan 6
- Pemuda 6
- Kehutanan 6
- Penelitian 2
- Keamanan 4
- Keamanan 1
- Festival 12
- Beasiswa 8
- Kebutuhan 1
- Transportasi 15
- Nusantara 1
- Informasi 9
- Infrastruktur 5
- Telekomunikasi 2
- UMKM 4
- Kelautan 2
- Perhubungan 6
- Pemilu 11
- Pemberdayaan 4
- Kearsipan 12
- Bakti Sosial 1
- Dekranasda 1
- Energi Sumber Daya Mineral 1