Berita

Diperkirakan 600 Peserta Hadiri HKG PKK Ke 50

  •   prabawati
  •   25 Juli 2022
  •   3:10pm
  •   Berita
  •   412 kali dilihat

Samarinda - Peringatan Hari Kesatuan Gerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (HKG-PKK) ke-50 dan Puncak Pencanangan Bulan Bhakti Gotong Royong (BBGRM) ke-19 Tingkat Provinsi Kaltim 2022 diperkirakan akan dihadiri 600 peserta dari Kabuapten dan Kota.

"Peserta yang datang sekitar 600 hingga 700 orang," kata Ketua TP PKK Balikpapan Hj. Nurlena Rahmad Mas'ud pada dialog Interaktif PKK Kaltim Siap Sukseskan Perpindahan IKN Dengan HKG 2022, secara Virtual, Senin (25/7).

Kegiatan berkumpulnya lembaga kemasyarakatan untuk menyatukan gerak dan langkah meningkatkan pemberdayaan kesejahteraan keluarga tersebut dijadwalkan di Kota Balikpapan pada tanggal 1-3 Agustus 2022.

"Persiapan Kami sudah 90 persen, Insyallah kegiatan HKG ini akan berjalan lancar atas dukungan masyarakat Kaltim,"ungkap.

Nurlena menyebutkan registrasi peserta dimulai pada pada 1 Agustus 2022 dimuali pada pukul 11.00 wita bertempat di hotel Grand Tjokro Balikpapan.

Ketika disinggung kesiapan akomodasi, pihaknya mengaku telah menyiapkannya untuk peserta dari Kabupaten dan Kota.

Dirinya menyebutkan di tanggal 2 Agustus akn diadakan senam bersama di Kebun Raya Balikappan di Jalan Soekarno Hatta Km.15, kemudian di lanjutkan penanam pohon di Kebun Raya.

Sementara di tanggal 3 Agustus peserta akan diajak untuk wisata bahari menggunakan kapal susur pesisir Kota Balikpapan.

"Setiap Kabupaten dan Kota akan didampingi LO yang akan membantu dalam kegitan berlangsung,"katanya.

Tambahnya, pihaknya juga menyiapkan gudibeg untuk 20 orang per Kabupaten dan Kota, didalamnya ada kaos yang digunakan pada saat senam nanti. (Prb/ty)