Berita

Desa Tengin Baru di PPU Ditetapkan sebagai Desa Antikorupsi

  •   Khajjar Rohmah
  •   30 November 2023
  •   1:14pm
  •   Berita
  •   394 kali dilihat

Penajam – Desa Tengin Baru Kecamatan Sepaku Kabupaten Paser Penajam Utara (PPU) ditetapkan sebagai desa antikorupsi mewakili Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) yang dipilih oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). 

Sektretaris Daerah (Sekda) Kaltim, Sri Wahyuni pun menyampaikan apresiasi kepada Desa Tengin Baru atas penetapan tersebut. Ia mengaku apa yang telah dicapai Desa Tengin Baru bisa direplikasi oleh kabupaten/kota lain dengan memiliki minimal satu desa antikorupsi. 

"Ini luar biasa. Gerakannya minimal satu. Tapi kalau bisa lebih, ini akan lebih baik," kata Sri Wahyuni saat menghadiri Launching Desa Antikorupsi yang diikuti sebanyak 22 percontohan desa antikorupsi dari 22 provinsi dan 29 percontohan desa tingkat kabupaten Provinsi Jawa Tengah di lapangan sepak bola Desa Tengin Baru, Selasa (28/11/2023) lalu. 

Ia meyakini bahwa pencegahan korupsi tidak hanya dari level pemerintah pusat. Namun juga provinsi, kabupaten/kota bahkan sampai pemerintah desa. 

Pihaknya bersama Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMPD) terus melakukan pembinaan kepada seluruh desa di Kaltim agar gerakan antikorupsi dapat berjalan dengan baik. 

Desa Tengin Baru sendiri adalah salah satu dari empat desa di Kaltim desa yang diusulkan menjadi Desa Antikorupsi. 

"Tentu nanti desa lain bisa belajar dari Desa Tengin Baru apa saja indikator yang harus dipenuhi," ungkap Ketua Umum Forum Sekretaris Daerah Seluruh Indonesia (Forsesdasi) ini. 

Tak dimungkiri, besarnya penyaluran Dana Desa berisiko pada penyimpangan dan penyalahgunaan dana karena masalah ketidakpatuhan di dalam tata kelola keuangan. Hal itu menurut Sri, dapat dicegah dengan membuka ruang partisipasi dan transparansi dari masyarakat luas. 

Di tempat yang sama, Kepala DPMPD Kaltim Anwar Sanusi menegaskan bahwa sejak adanya anggaran dana desa hingga saat ini, belum ada temuan kasus di pemerintahan desa. "Untuk Kaltim nggak ada temuan, mulai dari adanya dana desa sampai sekarang belum ada," tegasnya. (*/krv/pt) 

Sumber: Media Mitra Diskominfo Kaltim, Pusaranmedia.com

Foto: DPMPD Kaltim