Aplikasi

Resmi Diperkenalkan, Kini Masyarakat Bisa Maksimalkan Pelayanan Publik Digital

  •   Nichita Heryananda Putri
  •   12 April 2021
  •   12:42pm
  •   Aplikasi
  •   790 kali dilihat

SAMARINDA— Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Provinsi Kalimantan Timur telah resmi memperkenalkan 9 (sembilan) program baru. Kesembilan program tersebut dimiliki dalam rangka memberikan pelayanan Publik yang dipersembahkan bagi kemudahan masyarakat. Bertempat di Hotel Mercure Samarinda, Senin (12/4/2021).

Adapun Program-program tersebut yakni Launching Aplikasi Sistem Informasi Digital Administrasi (SIDA), PPID Teman Disabilitas (PINTAS) dan Sistem Informasi Gangguan Layanan TI (Si GeLATIK).

Lalu juga ada pembaharuan tampilan website www.diskominfo.kaltimprov.go.id dan www.ppid.kaltimprov.go.id serta program antihoax yang dikemas dengan brand baru dengan nama “HANTAM BERITA HOAX”.

Kemudian, rebranding aplikasi lama yakni LAPOR WAL!, Aspirasi Etam dan Pi-On untuk semakin dikenalkan dan bisa dimanfaatkan masyarakat.

Dalam kesempatan tersebut, Gubernur Kaltim yang diwakili Staf Ahli Bidang II Reformasi Birokrasi dan Keuangan Setda Prov Kaltim, Muhammad Kurniawan mengapresiasi program yang dimiliki Diskominfo. Dirinya mengatakan program baru tersebut merupakan sebuah inovasi Reformasi Birokrasi yang dilakukan Pemerintah.

“Pada intinya semoga ini akan meningkatkan hasil penilaian Reformasi Birokrasi yang sudah baik saat ini, menjadi lebih memuaskan. Dengan digitalisasi ini bisa mencapai tujuan birokrasi yang bersih dan akuntabel, efektif, efisian serta juga pelayanan publik yang baik,” ucapnya.

Kurniawan juga berharap masyarakat bisa memanfaatkan sebaik-baiknya program dan aplikasi yang sudah dibuat oleh Diskominfo Kaltim, imbuhnya.

“Karena aplikasi ini dibuat untuk mempermudah pelayanan publik secara digital, tak perlu datang, bisa sampaikan aspirasi, meminta dan mendapatkan informasi yang dibutuhkan,” sebutnya. (cht/pt)