Agama

Wakili Gubernur Kaltim, Karo Kesra Setdaprov Kaltim Sholat Ied Di Masjid Pemprov

  •   Rizky Kurniawan
  •   2 Mei 2022
  •   11:36am
  •   Agama
  •   739 kali dilihat

Samarinda - Mewakili Gubernur Kaltim H Isran Noor, Kepala Biro Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Setda Provinsi Kaltim Andi Muhammad Ishak melaksanakan Salat Idul Fitri 1443 Hijriah di Masjid Nurul Mu’minin Pemprov Kaltim Samarinda, Senin (2/5). 

Dalam sambutannya, Andi Muhammad Ishak secara khusus menyampaikan permintaan maaf mewakili Gubernur Kaltim yang berhalangan hadir, atas nama pribadi maupun atas nama Pemprov Kaltim kepada masyarakat atas segala kesalahan yang dilakukan baik maupun tidak melakukan baik secara langsung maupun tidak langsung.  

"Alhamdulillah kita semua masih bisa merayakan hari kemenangan ini meskipun masih dalam situasi pandemi Covid-19, dalam keadaan aman, damai dan kondusif di seluruh wilayah Kalimantan Timur. Selamat Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah. Semoga amal ibadah kita selama bulan suci Ramadhan diterima Allah" Subhanahu Wata'ala," ucap Andi. 
 
Tidak lupa, Andi Ishak mengingatkan masyarakat meningkatkan kewaspadaan dengan bersama-sama tertib dan disiplin menerapkan protokol kesehatan Covid-19.

“Pak gubernur sering mengingatkan kita semua agar tidak lengah dan mengabaikan protokol kesehatan. Tidak lain agar selalu terjaga dan terhindar dari penularan virus corona, karena pandemi belum usai,” pesannya.

Untuk diketahui, petugas sholat idul fitri 1443 H sebagai khatib Habib Umar bin Al Kadrie Pimpinan Ponpes Darus Sadah Al Hasaniyyah Balikpapapn, Imam Ustadz H Agus Sofyan dan hadir ketua pengurus masjid Nurul Mu’minin Pemprov Kaltim H Fathul Halim. (Rzk/ty).