Agama

Hadi Mulyadi Sembelih Hewan Kurban Bersama Alumni SPANSA 84

  •   Teguh Prasetyo
  •   11 Juli 2022
  •   1:02pm
  •   Agama
  •   654 kali dilihat

Samarinda - Hari kedua IdulAdha 1443 Hijriah Wakil Gubernur Kaltim, Hadi Mulyadi sembelih hewan kurba Alumni SPANSA (SMP Negeri 1) Angkatan 84 di Perumahan Ratindo Jalan Abdul Wahab Syahranie Samarinda, Senin (11/7/2022). 

Sebanyak 3 (tiga) ekor Sapi dan 6 (enam) ekor Kambing dalam sekejap selesai disembelih ditangan mantan legislator karang paci periode 2004 - 2014. 

"Hari ini kita melaksanakan kurban, semoga kurban kita diterima Oleh Allah SWT, Amin," ucap Hadi mengawali sambutannya. 

Kemudian Hadi juga berpesan kepada seluruh alumni SPANSA Angkatan 84 siapapun kita yang mau membangun diri, keluarga, masyarakat, bangsa dan negara harus rela berkurban. 

"Negara ini merdeka karena nenek moyang kita berkorban harta, jiwa, raga bahkan nyawa mereka untuk kemerdekaan, begitu juga dengan orang tua kita yang mendidik kita penuh pengorbanan. Oleh karena itu, pengorbanan pada hari ini merupakan sebuah simbol bagi siapapun yng mau mendapatkan kemuliaam itu harus berkurban," jelas Hadi. 

Pria kelahiran Samarinda 54 tahun silam ini juga berpesan kepada seluruh teman dan warga sekitar yang hadir untuk berkurban, karena orang yang berkurban kedudukannya dekat dengn Allah SWT. 

"Oleh karena itu kenapa Nabi Ibrahim mendapat kedudukan yang paling dekat diantara seluruh nabi setelah Nabi Muhammad, itu karena beliau melaksanakan sebuah pengorbanan yaag paling tinggi diantara seluruh pengorbanan yang ada," terang Hadi. 

Dalam kesempatan tersebut mengajak jika kita ingin mendapat kedudukan yang tinggi marilah berkurban, seru Hadi.

"Kalo tidak bisa satu ekor, patungan. Marilah bercita-cita minimal sekali seumur hidup kalo jauh-jauh hari pesan sama tuti (teman satu angkatan) biar harganya murah yang harganya 500 ribu ada tapi sejak bayi pelihara sendiri," candanya, disambut tawa para teman dan masyarakat yang hadir. (tp/pt)