Diskominfo Kaltim Gelar Tausiyah, Pegawai Diingatkan Pentingnya Peran Masyarakat dalam Kemajuan Bangsa
- Nichita Heryananda Putri
- 16 Agustus 2024
- 11:12am
- Agama
- 310 kali dilihat
Samarinda - Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Provinsi Kalimantan Timur kembali mengadakan kegiatan tausiyah bulanan dengan menghadirkan Ustaz Endang Sukandi sebagai penceramah di Mushola Ar-Risalah, Kantor Diskominfo, pada Jumat (16/8/2024).
Tausiyah ini merupakan agenda rutin yang bertujuan mempererat silaturahmi serta meningkatkan pengetahuan keagamaan di kalangan Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Non-ASN di lingkungan Diskominfo Kaltim.
Dalam ceramahnya, Ustaz Endang menekankan bahwa kemajuan suatu bangsa sangat bergantung pada kualitas masyarakatnya. Ia menyoroti bahwa Indonesia, yang kini berusia 79 tahun, seharusnya sudah mampu menjadi bangsa yang maju.
"Kita sebagai generasi bangsa memiliki tanggung jawab besar atas maju atau mundurnya negara kita. Martabat bangsa terbentuk dari masyarakatnya. Bangsa yang maju adalah hasil dari masyarakat yang maju," tegas Ustaz Endang.
Ia juga mengutip Surah Al-Quraisy sebagai contoh hikmah yang relevan bagi kehidupan saat ini. Surah tersebut mengajarkan bagaimana kaum Quraisy, nenek moyang Rasulullah, mendapatkan kehormatan dari Allah SWT karena kebiasaan mereka yang baik, seperti menjamu tamu yang datang ke Baitullah. Menurutnya, kebiasaan baik ini membuat kaum Quraisy disegani oleh bangsa lain.
"Hikmah yang bisa kita ambil adalah, ketika masyarakatnya baik, maka bangsanya pun akan baik. Dengan demikian, menjadi bangsa yang maju adalah sesuatu yang pasti bisa dicapai," pesannya. (cht/pt)
Foto : Hendra Saputra
Kategori
- Berita 2619
- Artikel 32
- Anti Hoax 48
- Budaya 90
- Ekonomi 216
- Teknologi 232
- Hiburan 64
- Kesehatan 714
- Olahraga 163
- Pemerintahan 1372
- Pembangunan 306
- Politik 42
- Seputar Kaltim 105
- Pendidikan 146
- Rubrik 9
- Statistik 197
- Aplikasi 49
- Layanan 37
- Agama 213
- Keluarga 31
- Keluarga 9
- Bantuan 69
- Perkebunan 184
- Lingkungan 61
- Narkoba 21
- Pelatihan 144
- Anak 9
- Pramuka 43
- Sosial 45
- Perempuan 34
- Investasi 23
- Penghargaan 105
- Paguyuban 3
- Keamanan 21
- Kerajinan 19
- Kerajinan 5
- Ketahanan 9
- Pariwisata 87
- Bencana 19
- Pameran 26
- Pameran 8
- Jaringan 12
- Peternakan 18
- Peternakan 3
- Pertanian 30
- Pertanian 5
- Pangan 19
- Kebencanaan 14
- Pengumuman 9
- Perdagangan 12
- Perdagangan 1
- Kependudukan 10
- Karnaval 4
- Cuaca 46
- Pancasila 7
- Bencana 3
- Kekerasan 2
- Pajak 5
- Pramuka 5
- Kepemudaan 12
- Ketenagakerjaan 40
- Kehumasan 7
- Perikanan 6
- Pemuda 6
- Kehutanan 6
- Penelitian 2
- Keamanan 4
- Keamanan 1
- Festival 12
- Beasiswa 8
- Kebutuhan 1
- Transportasi 15
- Nusantara 1
- Informasi 9
- Infrastruktur 5
- Telekomunikasi 2
- UMKM 4
- Kelautan 2
- Perhubungan 6
- Pemilu 11
- Pemberdayaan 4
- Kearsipan 12
- Bakti Sosial 1
- Dekranasda 1
- Energi Sumber Daya Mineral 1