Bukit Bangkirai Jadi Daya Tarik DWP Kemendagri
- prabawati
- 12 Januari 2024
- 6:45pm
- Seputar Kaltim
- 2591 kali dilihat
Samboja - Kalimantan Timur memiliki banyak pesona alam yang menarik untuk dikunjungi, salah satunya adalah Bukit Bangkirai.
Bukit Bangkirai merupakan objek wisata hutan hujan lindung yang terletak di Jalan Raya Soekarno-Hatta Km. 38, Kecamatan Samboja, Kabupaten Kutai Kertanegara.
Kawasan ini memiliki hutan alami dengan luas 510 hektare yang dikelola oleh PT Inhutan. Jarak dari Samarinda 97,4 kilometer. Sedangkan masuk dari Samboja ke Bukit Bangkirai sekitar 45 menit dengan jarak 33,9 kilometer.
Keindahan dan kesegaran hutan dengan keanekaragaman flora dan faunanya, di kawasan wisata ini menjadi daya tarik bagi Dharma Wanita Persatuan (DWP) Unit Direktorat Jenderal Otonomi Daerah Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) untuk berkunjung ke Bukit Bangkirai, Jum’at (12/1).
Supervisor wilayah wisata Bukit Bangkirai Nurul menjelaskan areal kawasan Bukit Bangkirai secara keseluruhan mencapai 1.230 hektar. Sedangkan luas hutan alam yang masih asli sekitar 510 hektar.
Ribuan jenis pohon tumbuh di areal ini. Ada Ulin, Bangkirai, Meranti, Jengkol Hutan, Semangkok, Gaharu dan berbagai jenis tumbuhan hutan lainnya.
Dia pun menjelaskan salah satu daya tarik utama dari Bukit Bangkirai adalah canopy bridge atau jembatan gantung yang dibuat di antara lima pohon bangkirai dengan ketinggian 30 hingga 40 meter dan panjang 64 meter.
Jembatan ini merupakan jembatan gantung pertama di Indonesia dan kedua di Asia. Dari atas jembatan, pengunjung bisa menyaksikan pemandangan hutan dari ketinggian, sambil merasakan angin yang bertiup kencang.
“Jembatan gantung ini sangat menantang dan seru, sebenarnya saya ini takut,”tutur Wakil Ketua I DWP Otda Kemendagri
Andi Tenri Maddaremmeng.
Usai berkunjung ke Bukit Bangkirai rombongan melanjutkan giat ke Bendungan Semoi, dilanjutkan ke Rumah Teknologi, Kawasan Inti Pusat Pemerintahan IKN dan Titik Nol. (Prb/ty).
Kategori
- Berita 2617
- Artikel 32
- Anti Hoax 48
- Budaya 90
- Ekonomi 216
- Teknologi 231
- Hiburan 64
- Kesehatan 714
- Olahraga 163
- Pemerintahan 1372
- Pembangunan 306
- Politik 42
- Seputar Kaltim 105
- Pendidikan 146
- Rubrik 9
- Statistik 197
- Aplikasi 49
- Layanan 37
- Agama 213
- Keluarga 31
- Keluarga 9
- Bantuan 69
- Perkebunan 184
- Lingkungan 61
- Narkoba 21
- Pelatihan 144
- Anak 9
- Pramuka 43
- Sosial 45
- Perempuan 34
- Investasi 23
- Penghargaan 105
- Paguyuban 3
- Keamanan 21
- Kerajinan 19
- Kerajinan 5
- Ketahanan 9
- Pariwisata 86
- Bencana 19
- Pameran 26
- Pameran 8
- Jaringan 12
- Peternakan 18
- Peternakan 3
- Pertanian 30
- Pertanian 5
- Pangan 19
- Kebencanaan 14
- Pengumuman 9
- Perdagangan 12
- Perdagangan 1
- Kependudukan 10
- Karnaval 4
- Cuaca 46
- Pancasila 7
- Bencana 3
- Kekerasan 2
- Pajak 5
- Pramuka 5
- Kepemudaan 12
- Ketenagakerjaan 40
- Kehumasan 7
- Perikanan 6
- Pemuda 6
- Kehutanan 6
- Penelitian 2
- Keamanan 3
- Keamanan 1
- Festival 12
- Beasiswa 8
- Kebutuhan 1
- Transportasi 15
- Nusantara 1
- Informasi 9
- Infrastruktur 5
- Telekomunikasi 2
- UMKM 4
- Kelautan 2
- Perhubungan 6
- Pemilu 11
- Pemberdayaan 4
- Kearsipan 12
- Bakti Sosial 1
- Dekranasda 1
- Energi Sumber Daya Mineral 1