Perkebunan

Disbun Gelar Bimtek Penatausahaan Keuangan dan Pertanggungjawaban Administrasi Berbasis SIPD

  •   Pipito
  •   14 Februari 2023
  •   4:38pm
  •   Perkebunan
  •   524 kali dilihat

Balikpapan- Dalam rangka mewujudkan tertib administrasi pengelolaan keuangan dan Pertanggungjawaban Administrasi Berbasis Sistem Informasi Pembangunan Daerah (SIPD) di lingkungan Dinas Perkebunan (Disbun) Kaltim, diselenggarakan Bimbingan Teknis selama satu hari di Balikpapan, Senin (13/02) kemarin .

Pelaksana Tugas (Plt) Disbun Kaltim, Asmirilda mengatakan terselenggaranya tata pemerintahan yang baik diawali dengan pengelolaan keuangan yang baik pula. Mulai dari proses perencanaan, penggunaan dan pertanggungjawaban dapat dikelola secara ekonomis, efektif dan efisien, serta berdasarkan prinsip-prinsip transparansi dan akuntabilitas dengan menggunakan aplikasi SIPD.

"Terlaksananya ketentuan sesuai dengan perundang-undangan yang berlaku dan menyamakan persepsi dalam proses pertanggungjawaban keuangan yang benar dan baik di lingkungan Disbun Kaltim," ungkapnya.

Dalam kesempatan ini, dihadirkan sebagai narasumber dari Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kaltim, Inspektorat Provinsi Kaltim dan Biro Barang dan Jasa Kaltim. Peserta terdiri dari PPTK, BPP dan Operator SIPD lingkup DInas Perkebunan dan UPTD (rey/disbun)

 

Sumber & foto : Dinas Perkebunan Kaltim