Pemerintahan

Terima Mobil Pelayanan Keliling, Boni Harap Pelayanan Optimal

  •   prabawati
  •   10 Januari 2022
  •   1:47pm
  •   Pemerintahan
  •   562 kali dilihat

Samarinda - Bupati Mahulu Ulu Bonifasius Belawan Geh menerima mobil pelayanan keliling Administrasi Kependudukan (Adminduk) dari Gubernur Kaltim H. Isran Noor, di Halaman Kantor Gubernur Kaltim, Senin (10/1).

Kendaraan yang berfungsi untuk pelayanan administrasi kependudukan itu diberikan demi memudahkan masyarakat yang hingga saat ini masih belum bisa melakukan perekaman e-KTP karena alasan geografis yang jauh dari pusat pemerintahan. 

Boni mengatakan harapan pelayanan administrasi kependudukan ini lebih optimal lagi dengan sarana yang diberikan.

"Bantuan dari Provinsi kita harapkan pelayanan cetak KTP, akte kelahiran itu bisa lancar," sebutnya.

Dirinya menyebutkan untuk kepemilikan KTP-El sudah mencapai 99 persen, kemudian KIA 92,02 persen dan akte kelahiran 143,43 persen.

Selain Kabupaten Mahakam Ulu, mobil yang merupakan program Dinas Kependudukan, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DKP3A) Kaltim juga diterima empat Kabupaten dan Kota yaitu Balikpapan, Berau, Bontang dan Samarinda.

Dirinya berharap diusianya ke 65  Provinsi Kalimantan Timur maju terus dan jaya kedepan dengan pemerataan pembangunan di semua Kabupaten dan Kota. (Prb/ty).