Pemerintahan

Kota Bontang Terpilih Jadi Tuan Rumah Rakor Bidang Komunikasi Informatika, Statistik dan Persandian

  •   prabawati
  •   25 Maret 2022
  •   2:42pm
  •   Pemerintahan
  •   643 kali dilihat

Samarinda - Kota Bontang terpilih menjadi tuan rumah pelaksanaan Rapat Koordinasi Bidang Komunikasi Informatika, Statistik dan Persandian se Kalimantan Timur tahun 2022.

Pelaksanaan Rakor sendiri direncanakan akan digelar pada Senin 28 Maret 2022 di Ballroom Hotel Sintuk Bontang.

Ditemui di ruang kerjanya, Sekretaris Diskominfo Kaltim Edi Hermawanto Noor mengungkapkan persiapan Rakor sudah mencapai 90 persen.

Edi menjelaskan Kota Bontang terpilih menjadi tuan rumah pada Rakor nanti berdasarkan hasil kesepakatan dari Kepala Diskominfo Kabupaten dan Kota pada Rakor 2021 tahun lalu di Balikpapan.

"Dari hasil kesepakatan tersebut Bontang bersedia menjadi tuan rumah," ungkapnya, Jum'at (25/3).

Menurutnya, tema yang berkenaan dengan Rakor yakni smart city yang mengarah pada implementasi Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE).

Lebih lanjut dia menyebutkan Rakor akan menghadirkan beberapa narasumber yakni Kemenpan RB RI, Kemenkominfo RI, Bappeda Prov. Kaltim, GM PT. INIXINDO, General Manager Network Service Assurance Kalimantan dan Pimpinan Indosat Regional Kalimantan Sumapa.

Kegiatan tersebut dilaksanakan selama 1 hari dengan target 100 peserta yang akan mengikuti.

Tambahnya, dikarenakan masih pandemi Covid-19 dalam pelaksanaan Rakor diadakan dua sesi secara daring maupun offline.

"Jadi bagi peserta Kabupaten dan Kota maupun Provinsi yang tidak bisa hadir bisa menggunakan daring,"tuturnya.

Dirinya sangat berharap Diskominfo Kabupaten dan Kota hadir secara langsung dan bisa menyampaikan masalah-masalah yang terjadi di Rakor nanti. (Prb/ty).