Pemerintahan

Balikpapan Jadi Percontohan Penerapan SPBE, Adamin Berbagi Pengalaman dengan Kab/Kota Lainnya

  •   Nichita Heryananda Putri
  •   25 April 2024
  •   9:54am
  •   Pemerintahan
  •   529 kali dilihat

 

Balikpapan - Kota Balikpapan telah berhasil menerapkan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) secara efektif, menjadikannya sebagai contoh yang patut diikuti oleh kabupaten/kota lain di Kalimantan Timur.

Pada acara rapat koordinasi dan evaluasi SPBE tahun 2024 yang diselenggarakan oleh Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kalimantan Timur di Swissbell Hotel Balikpapan, staf ahli bidang sosial, kesejahteraan dan pengembangan SDM, Adamin Siregar, mewakili Sekretaris Daerah Kota untuk berbagi tips, trik, hingga pengalaman Kota Balikpapan dalam memperkuat serta menerapkan digitalisasi di wilayah tersebut.

“Untuk mencapai nilai baik ini dibutuhkan kerjasama seluruh perangkat daerah dalam pelaksanaan SPBE. Di internal sendiri berkaitan dengan tata aturan, pelaksanaan, monitoring, kebijakan dan lainnya. Ini yang ingin kita tingkatkan lagi,” ucapnya, Rabu (24/4/2024).

Adamin juga menjelaskan langkah-langkah yang diperlukan untuk memaksimalkan implementasi SPBE di Kota Balikpapan, termasuk penyelenggaraan audit TIK internal, manajemen risiko SPBE, keamanan informasi, data dan juga aset TIK, yang semuanya akan diterapkan di seluruh perangkat daerah.

“Selain itu juga diperlukan sinkronisasi Arsitektur dan Peta Rencana SPBE dalam proses penyesuaian kelembagaan Pemerintah Kota Balikpapan,” tambahnya.

Mantan Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Balikpapan juga menyebutkan upaya penguatan tim koordinasi SPBE, seperti rapat koordinasi pemantauan dan evaluasi rencana SPBE, pelatihan teknis penyusunan arsitektur SPBE dan manajemen data SPBE.

Dia juga menyoroti webinar "goal kick" SPBE selama satu jam, kolaborasi dengan perangkat daerah dalam evaluasi SPBE tahun 2023, FGD dengan stakeholder dan perangkat daerah untuk percepatan digitalisasi SPBE, serta sosialisasi Peraturan Presiden No. 132 tahun 2022 tentang arsitektur SPBE.

“Untuk pemenuhan 4 (empat) domain, 8 (delapan) aspek dan 47 indikator yang isinya antara lain, kebijakan SPBE, Rencana dan juga Anggaran serta penataan proses bisnis kelembagaan, percepatan teknologi dan layanan online, manajemen serta audit, SDM, Pemerintah Kota Balikpapan melibatkan seluruh perangkat daerah untuk berperan aktif dan mengundang narasumber yang kompeten dalam peningkatan kapasitas tim koordinasi dan kelompok kerja SPBE kota Balikpapan,” terang Adamin. (cht/pt)