Pemerintahan

60 Peserta Pelatihan Kepemimpinan Nasional Tingkat II Angkatan XII Dinyatakan Lulus

  •   prabawati
  •   5 Oktober 2023
  •   7:47pm
  •   Pemerintahan
  •   563 kali dilihat

Samarinda - Sebanyak 60 peserta yang mengikuti Pelatihan Kepemimpinan Nasional tingkat II angkatan XII tahun 2023 dinyatakan lulus.

Secara resmi dilepas oleh Kepala LAN RI Adi Suryanto, di Kantor Pusat Pelatihan dan Pengembangan dan Kajian Desentralisasi dan Otonomi Daerah Lembaga Administrasi Negara  (Puslatbang KDOD LAN), Kamis (5/10).

Adi Suryanto menekankan bahwa Undang - Undang ASN baru sudah disahkan tanggal 3 Oktober yang lalu. Dimana dalam Undang-Undang diatur setiap ASN memiliki kewajiban untuk terus mengembangkan kompetensinya.

"Tidak ada insan ASN yang tidak mau belajar,"tuturnya.

Menurut dia, seorang pemimpin harus memili kemampuan untuk terus - menerus membekali stafnya dengan pengetahuan baru untuk mengembangkan kompetensi mereka.

"Sejatinya PNS Indonesia itu adalah pegawai yang luar biasa menurut saya,"katanya.

Dalam pandangannya tugas utama adalah memastikan bahwa pengembangan kompetensi ASN dapat mempecepat perubahan dan membangun birokrasi yang berkelas dunia.

Adi meyakini, peserta yang lulus dari pelatihan kepemimpinan ini mampu memberikan yang terbaik bagi instansi mereka. Terutama mampu melakukan terobosan dan inovasi baru bagi instansi masing-masing.

Sementara Kepala Puslatbang KDOD LAN Muhammad Aswad menuturkan tujuan Mengembangkan kompetensi peserta dalam rangka memenuhi standar kompetensi menejerial jabatan struktural.

Pelatihan Kepemimpinan Nasional tingkat II angkatan XII 2023 diikuti 60 orang terdiri dari  Kementerian KLHK 3 orang, BPKP 1 orang, Provinsi Kaltim 2 orang, Provinsi Kaltara 3 orang, Kota Samarinda 2 orang.

Kemudian Kota Balikpapan 4 orang, Kota Bontang 7 orang, Kabupaten Kukar 3 orang, Kabupaten Kubar 3 orang, Kabupaten Kutim 5 orang, Kabupaten Paser 2 orang, Kabupaten Berau 6 orang, Mahakam Ulu  3 orang, Kabupaten Bulungan 4 orang, Kabupaten Malinau 5 oran, Kabupaten Nunukan 2 orang dan Kabupaten Tanah Tidung 5 orang.

Dirinya menyebutkan Pelatihan Kepemimpinan Nasional tingkat II dilaksanakan memadukan jalur pelatihan klasikal dan non klasikal.

Selain itu, struktur pelatihan Kepemimpinan Nasional tingkat II terdiri dari 923 jam pembelajaran atau setara dengan 107 hari pelatihan.

Dia juga menyebutkan ada kualifikasi kelulusan yakni sangat memuaskan 5 orang dan memuaskan 55 orang.

Tampak hadir Pj Gubernur Kaltim Akmal Malik, Asisten Administrasi Umum Sekretaris Daerah Provinsi Kaltim Riza Indra Riadi, serta Perangkat Daerah. (Prb/ty)