Pelatihan GCIO Sebagai Peran Strategis Dalam Mengelola Teknologi Informasi Dilingkungan Pemerintahan
- Rizky Kurniawan
- 5 Juli 2023
- 1:19pm
- Pelatihan
- 826 kali dilihat
Surabaya - Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) bekerjasama dengan Inixindo Jogja menggelar Pelatihan Digital Leadership Government Chief Information Officer (GCIO) di lingkungan pemerintah Provinsi Kaltim yang dilaksanakan di Ruang 10 November Lantai 3 Hotel Santika Gubeng Surabaya, Rabu (5/7).
Kepala Diskominfo Kaltim, Muhammad Faisal mengatakan pelatihan dan sertifikasi GCIO kepala perangkat daerah Provinsi Kaltim di ikuti sebanyak 50 peserta yang terdiri dari 46 organisasi perangkat daerah di lingkungan Pemprov Kaltim serta 2 Narasumber yaitu Pemerintah Provinsi Jawa Timur dan Inixindo Jogja.
"Kegiatan pelatihan digital leadership (GCIO) merupakan sebuah pendekatan yang dilakukan pemerintah Indonesia untuk melakukan transformasi digital di bidang pemerintahan," ucap Faisal saat menyampaikan laporan Pelatihan Digital Leadership GCIO.
Menurutnya, GCIO dilaksanakan selama tiga hari, 5 - 7 Juli 2023, merupakan sebuah pendekatan yang dilakukan pemerintah untuk melakukan transformasi digital di bidang pemerintahan.
"Transportasi digital di bidang pemerintahan terdapat 2 aspek penting untuk keberhasilan program tersebut, yakni penerapan teknologi dan pimpinan sebagai pengelolanya," ungkapnya.
Dirinya menambahkan, secara umum GCIO adalah sebuah peran strategis dalam mengelola teknologi informasi dilingkungan pemerintahan. Kompetensi pada peran ini, akan dapat mewujudkan keberhasilan program SPBE, Smart City dan Smart Province.
"Dengan dilaksanakannya kegiatan ini, diharapkan proses implementasi SPBE bisa berjalan lebih sinergis antar stakeholder, untuk mewujudkan perubahan reformasi birokrasi menuju pemerintahan transparan akuntabel demi meningkatnya kualitas pelayanan publik," harap Faisal. (Rzk/ty)
Kategori
- Berita 2619
- Artikel 32
- Anti Hoax 48
- Budaya 90
- Ekonomi 216
- Teknologi 232
- Hiburan 64
- Kesehatan 714
- Olahraga 163
- Pemerintahan 1372
- Pembangunan 306
- Politik 42
- Seputar Kaltim 105
- Pendidikan 146
- Rubrik 9
- Statistik 197
- Aplikasi 49
- Layanan 37
- Agama 213
- Keluarga 31
- Keluarga 9
- Bantuan 69
- Perkebunan 184
- Lingkungan 61
- Narkoba 21
- Pelatihan 144
- Anak 9
- Pramuka 43
- Sosial 45
- Perempuan 34
- Investasi 23
- Penghargaan 105
- Paguyuban 3
- Keamanan 21
- Kerajinan 19
- Kerajinan 5
- Ketahanan 9
- Pariwisata 87
- Bencana 19
- Pameran 26
- Pameran 8
- Jaringan 12
- Peternakan 18
- Peternakan 3
- Pertanian 30
- Pertanian 5
- Pangan 19
- Kebencanaan 14
- Pengumuman 9
- Perdagangan 12
- Perdagangan 1
- Kependudukan 10
- Karnaval 4
- Cuaca 46
- Pancasila 7
- Bencana 3
- Kekerasan 2
- Pajak 5
- Pramuka 5
- Kepemudaan 12
- Ketenagakerjaan 40
- Kehumasan 7
- Perikanan 6
- Pemuda 6
- Kehutanan 6
- Penelitian 2
- Keamanan 4
- Keamanan 1
- Festival 12
- Beasiswa 8
- Kebutuhan 1
- Transportasi 15
- Nusantara 1
- Informasi 9
- Infrastruktur 5
- Telekomunikasi 2
- UMKM 4
- Kelautan 2
- Perhubungan 6
- Pemilu 11
- Pemberdayaan 4
- Kearsipan 12
- Bakti Sosial 1
- Dekranasda 1
- Energi Sumber Daya Mineral 1