Olahraga

Presiden Berikan Lahan 50 Hektare, Untuk Bangun Kantor PSSI dan Training Center di IKN

  •   Teguh Prasetyo
  •   30 Agustus 2022
  •   5:07pm
  •   Olahraga
  •   813 kali dilihat

Penajam - Ketua Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), Mochamad Iriawan atau yang akrab disapa Iwan Bule berkunjung ke Titik Nol IKN, Desa Bumi Harapan, Kecamatan Sepaku, Penajam Paser Utara (PPU), belum lama ini. 

Lahan seluas 50 hektar akan dipersiapkan untuk Pusat Pelatihan Tim Nasional (Training Center) dan kantor PSSI. 

"Lokasinya dekat dari Titik Nol ini. Semoga bisa terealisasi. Karena, kita butuh TC sebagai tempat anak-anak timnas kita berlatih," katanya.

Lahan seluas 50 hektare akan disiapkan untuk membangun fasilitas olah raga seperti lapangan sepak bola, jogging track, area swimming dan lainnya yang juga diperuntukkan bagi pemain Timnas Sepakbola Indonesia, mulai Timnas senior hingga U-16.

Dia mengungkapkan, pembangunan stadion merupakan arahan langsung Presiden Joko Widodo yang menginginkan ada sebuah fasilitas Training Center (TC) Timnas Indonesia di IKN.

Sebagaimana yang disampaikan presiden ke padanya, rencananya dibangun tujuh lapangan di kompleks gelanggang olah raga IKN.

Terdiri dari Stadion Madya dan satu lainnya seperti Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). Sisanya 5 lapangan latihan yang bisa digunakan pemain Timnas sepak bola untuk semua kelompok umur. Mulai pemain Timnas Senior, Timnas U-23, Timnas U-20, Timnas U-18, Timnas U-16, dan serta pemain Timnas Perempuan. 

"Pembangunannya mungkin kalau enggak tahun ini, atau awal tahun depan. Dengan waktu pembangunan 1,5 sampai 2 tahun," terang Iwan Bule ini.

Selain fasilitas kompleks gelanggang olahraga untuk TC pemain Timnas, didekatnya juga akan dibangun kantor PSSI. Sebagaimana yang tertuang dalam statuta FIFA, mengharuskan bahwa kantor federasi sepak bola berada di dalam ibu kota negara.

Dengan pindahnya ibu kota negara dari DKI Jakarta ke Kaltim, kantor PSSI juga diharuskan untuk pindah.

"Jadi, kantor PSSI juga harus ada di IKN. Sudah dipersiapkan dekat dengan TC itu," ungkapnya.

Presiden sangat peduli dengan sepak bola Indonesia, mulanya kami meminta 15 hektar lahan untuk Training Center ini, Namun Presiden Jokowi memberikan kami lahan 50 hektar, tambahnya. (tp/pt)