Kesehatan

Update Terbaru Sebaran Covid-19

  •   prabawati
  •   20 Januari 2021
  •   10:27am
  •   Kesehatan
  •   594 kali dilihat

Samarinda----Gugus tugas penanganan Covid-19 Provinsi Kalimantan Timur kembali melakukan update data dan peta terkini sebaran virus corona.

Berdasarkan data yang dirilis pada Rabu 20 Januari 2021 terjadi penambahan kasus harian yang cukup tinggi di Kaltim yaitu sebesar 543 kasus.

Jika dilihat dari peta terkini sebaran virus corona di Kaltim, Kutai Kartanegara dan Balikpapan menjadi wilayah penyumbang terbanyak kasus positif.

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kaltim, Andi Muhammad Ishak memaparkan sebaran kasus tersebut dimana Kutai Kartanegara bertambah 154 kasus, Balikpapan 101 kasus, Samarinda 67 kasus, Berau 57 kasus, Kutai Timur 40 kasus, Bontang 32 kasus, Mahakam Ulu 30 kasus, Penajam Paser Utara 27 kasus, Kutai Barat 22 kasus dan Paser 13 kasus.

"Kini total terpapar mencapai angka 939,8 per 100.000 penduduk di Kaltim,"sebut Andi

Pasien yang dinyatakan meninggal dunia akibat Covid-19 mengalami penambahan 11 kasus, tersebar di Kutai Kartanegara 1 kasus, Kutai Timur 2 kasus, Penajam Paser Utara 1 kasus, Balikpapan 3 kasus, Bontang 1 kasus dan Samarinda 3 kasus.

Untuk pasien sembuh setiap harinya selalu mengalami peningkatan, tercatat ada 327 kasus dari Berau p36 kasus, Kutai Barat 2 kasus, Kutai Kartanegara 20 kasus, Kutai Timur 41 kasus, Paser 6 kasus, Penajam Paser Utara 12 kasus, Balikpapan 128 kasus, Bontang 18 kasus dan Samarinda 64 kasus.

Dengan demikian, jumlah kasus terkonfirmasi positif di Kaltim bertambah menjadi 34.972 kasus, sembuh 28.242 kasus, meninggal 901 kasus. Sementara dirawat 5.829 kasus dan dalam proses 693 kasus. (Prb/ty)