Kesehatan

Sebaran Masih Diatas 400

  •   prabawati
  •   30 Juni 2021
  •   5:24pm
  •   Kesehatan
  •   472 kali dilihat

Samarinda - Sebaran kasus Covid-19 di Kalimantan Timur masih tinggi dan angkanya masih diatas 400 per harinya.

Pada Rabu 30 Juni 2021 Satgas Penanganan Covid-19 Kaltim melaporkan tambahan 489 kasus.

Seluruh tambahan kasus baru yang dilaporkan hari ini tersebar di 9 Kabupaten/kota. Dimana Balikpapan masih menjadi penyumbang kasus baru terbanyak yakni 168 kasus, berikutnya Samarinda 98 kasus, Kutai Kartanegara 61 kasus.

"Berau 53 kasus, Bontang 51 kasus, Kutai Timur 33 kasus, Kutai Barat 10 kasus, Paser 9 kasus, Penajam Paser Utara 6 kasus dan Mahakam Ulu 0 kasus,"ungkap Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kaltim, Andi Muhammad Ishak pada keterangan resminya.

Dengan demikian angka positif rate Kaltim berada di 26,1 persen dari kasus yang diperiksa. Sedangkan angka penyebaran kasus positif di Kaltim saat ini berjumlah 2075,4 persen/100.000 penduduk.

Untuk itu masyarakat diminta tetap waspada dengan menjaga diri dan keluarganya masing-masing agar tidak tertular dan terpapar.

Kesembuhan Covid-19 juga masih terus meningkat, walaupun jumlah kenaikannya tidak sebanyak penambahan kasus baru.
Dilaporkan andi ada 92 pasien yang dinyatakan sembuh.

Berikut rinciannya, Berau 9 kasus, Kutai Barat 9 kasus, Kutai Timur 8 kasus, Penajam Paser Utara 2 kasus, Balikpapan 31 kasus, Bontang 23 kasus dan 10 kasus.

Selain itu, kematian Covid-19 juga dilaporkan sebanyak 11 kasus tersebar di Berau 1 kasus, Kutai Barat 1 kasus, Kutai Kartanegara 1 kasus, Balikpapan 6 kasus, Bontang 1 kasus dan Samarinda 1 kasus.

Hingga hari ini kasus terkonfirmasi positif diangka 77.235 kasus, sembuh 71.467 kasus, meninggal 11 kasus, dirawat 3.937 serta dirawat 464 kasus. (Prb/ty)