Kaltim Sediakan 40 Ribu Dosis Vaksin Booster Kedua
- prabawati
- 1 Februari 2023
- 8:51pm
- Kesehatan
- 876 kali dilihat
Samarinda - Pemerintah Kalimantan Timur menyediakan vaksin Covid-19 booster kedua atau dosis keempat sebanyak 40 ribu dosis. Vaksin tersebut sudah bisa didapatkan oleh masyarakat umum di seluruh Puskesmas.
Pemberian vaksin booster kedua ini telah dimulai sejak 24 Januari 2023 dan dapat disuntikkan pada masyarakat di usia 18 tahun ke atas yang sudah mendapatkan booster pertama.
"Kesiapan stok vaksin itu sendiri sudah tersedia sejak 24 Januari 2023 sebanyak 40 ribu dosis yang sudah kita sebar di seluruh Kabupaten dan Kota,"terang Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Timur Jaya Mualimin pada dialog bersiap untuk vaksin booster kedua, secara virtual, Rabu (1/2).
Jaya mengungkapkan syarat pemberian vaksin booster kedua adalah berusia di atas 18 tahun dan telah melewati masa 6 bulan dari vaksin booster pertama.
Pihaknya juga telah membuat gerai vaksin di Kantor Gubernur, terlihat antusias masyarakat yang datang setiap hari terutama PNS diatas 300 orang untuk melakukan vaksin booster kedua.
"Jadi silakan saja mendaftar pada puskemas-puskesmas, rumah sakit atau klinik yang memang ada stok vaksinasi Covid-19 booster kedua,"ajaknya
Lebih lanjut Jaya mengungkapkan cakupan vaksinasi booster pertama untuk tenaga kesehatan 100 persen. Sedangkan lansia memang tidak banyak cakupannya tentunya dengan booster kedua para lansia bisa iku, karena lansia ini paling rentan terkena Covid.
Jaya mengharapkan kepada seluruh masyarakat untuk menguatkan imun dan menjadi salah satu upaya mencegah varian baru, karena dengan vaksin booster kedua, imunitas terhadap Covid tetap terjaga tinggi.
Ia juga mengajak seluruh masyarakat untuk berbondong-bondong melakukan vaksinasi agar daya imunitasnya kuat dalam menghadapi varian Covid lainnya. (Prb/ty).
Kategori
- Berita 2637
- Artikel 33
- Anti Hoax 48
- Budaya 90
- Ekonomi 216
- Teknologi 233
- Hiburan 64
- Kesehatan 714
- Olahraga 163
- Pemerintahan 1376
- Pembangunan 306
- Politik 43
- Seputar Kaltim 105
- Pendidikan 146
- Rubrik 9
- Statistik 200
- Aplikasi 49
- Layanan 37
- Agama 213
- Keluarga 31
- Keluarga 9
- Bantuan 69
- Perkebunan 184
- Lingkungan 61
- Narkoba 21
- Pelatihan 146
- Anak 9
- Pramuka 43
- Sosial 45
- Perempuan 34
- Investasi 23
- Penghargaan 106
- Paguyuban 3
- Keamanan 21
- Kerajinan 19
- Kerajinan 5
- Ketahanan 9
- Pariwisata 87
- Bencana 19
- Pameran 26
- Pameran 8
- Jaringan 12
- Peternakan 18
- Peternakan 3
- Pertanian 30
- Pertanian 5
- Pangan 19
- Kebencanaan 14
- Pengumuman 12
- Perdagangan 12
- Perdagangan 1
- Kependudukan 10
- Karnaval 4
- Cuaca 46
- Pancasila 7
- Bencana 3
- Kekerasan 2
- Pajak 5
- Pramuka 5
- Kepemudaan 12
- Ketenagakerjaan 40
- Kehumasan 7
- Perikanan 6
- Pemuda 6
- Kehutanan 6
- Penelitian 2
- Keamanan 4
- Keamanan 1
- Festival 12
- Beasiswa 8
- Kebutuhan 1
- Transportasi 15
- Nusantara 1
- Informasi 9
- Infrastruktur 5
- Telekomunikasi 2
- UMKM 4
- Kelautan 2
- Perhubungan 6
- Pemilu 11
- Pemberdayaan 4
- Kearsipan 12
- Bakti Sosial 1
- Dekranasda 1
- Energi Sumber Daya Mineral 1