Strategi Promosi Investasi Daerah Melalui Konten Digital
- Khajjar Rohmah
- 16 Maret 2023
- 11:51am
- Investasi
- 2228 kali dilihat
Balikpapan - Mengikuti perkembangan era digital yang semakin pesat, promosi investasi tidak cukup dilakukan hanya dengan cara konvensional. Diperlukan strategi khusus untuk menggaet calon investor dengan promosi investasi yang menarik.
Hal itu disadari oleh Dinas Penanaman Modal dan Perizinan Terpadu Satu Pintu Provinsi Kalimantan Timur (DPMPTSP Kaltim). Melalui Bidang Promosi Penanaman Modal, DPMPTSP Kaltim menyelenggarakan Forum Promosi Daerah dengan mengundang narasumber dari kalangan influencer dan konten kreator.
Asisten Perekonomian dan Administrasi Pembangunan Setdaprov Kaltim, Ujang Rachmad menyampaikan, tujuan investasi adalah untuk mendorong pertumbuhan ekonomi. Pada saat investasi melakukan promosi, tujuannya untuk menginformasikan, membujuk, serta mengingatkan untuk mempengaruhi persepsi. Sehingga penentuan strategi promosi ini sangatlah penting.
"Sinergitas kabupaten/kota dalam promosi investasi harus erat dan sinergis. Serta harus memperhatikan platform media terkini," jelas Ujang Rachmad di Forum Promosi Daerah, Rabu (15/3/2023).
Pentingnya pemahaman mempromosikan potensi investasi Kaltim dengan menggaet para konten kreator lokal dan influencer, menjadi salah satu terobosan platform yang terus digalakkan dalam salah satu bentuk saluran media promosi/informasi publik.
Turut hadir dalam kegiatan Forum Promosi Daerah, DPMPTSP kabupaten/kota se-Kaltim, Perangkat Dinas (PD) teknis terkait dilingkungan Pemprov Kaltim, dan SMKN 2 Balikpapan sebagai perwakilan siswa didik dalam rangka pemberian pemahaman promosi investasi di kalangan pelajar.
Sementara, narasumber dihadirkan dari Kementerian Investasi/BKPM dan influencer yang juga content creator, Mister Gamayel. (*/pt)
Sumber: DPMPTSP Kaltim
Kategori
- Berita 2619
- Artikel 32
- Anti Hoax 48
- Budaya 90
- Ekonomi 216
- Teknologi 232
- Hiburan 64
- Kesehatan 714
- Olahraga 163
- Pemerintahan 1372
- Pembangunan 306
- Politik 42
- Seputar Kaltim 105
- Pendidikan 146
- Rubrik 9
- Statistik 197
- Aplikasi 49
- Layanan 37
- Agama 213
- Keluarga 31
- Keluarga 9
- Bantuan 69
- Perkebunan 184
- Lingkungan 61
- Narkoba 21
- Pelatihan 144
- Anak 9
- Pramuka 43
- Sosial 45
- Perempuan 34
- Investasi 23
- Penghargaan 105
- Paguyuban 3
- Keamanan 21
- Kerajinan 19
- Kerajinan 5
- Ketahanan 9
- Pariwisata 87
- Bencana 19
- Pameran 26
- Pameran 8
- Jaringan 12
- Peternakan 18
- Peternakan 3
- Pertanian 30
- Pertanian 5
- Pangan 19
- Kebencanaan 14
- Pengumuman 9
- Perdagangan 12
- Perdagangan 1
- Kependudukan 10
- Karnaval 4
- Cuaca 46
- Pancasila 7
- Bencana 3
- Kekerasan 2
- Pajak 5
- Pramuka 5
- Kepemudaan 12
- Ketenagakerjaan 40
- Kehumasan 7
- Perikanan 6
- Pemuda 6
- Kehutanan 6
- Penelitian 2
- Keamanan 4
- Keamanan 1
- Festival 12
- Beasiswa 8
- Kebutuhan 1
- Transportasi 15
- Nusantara 1
- Informasi 9
- Infrastruktur 5
- Telekomunikasi 2
- UMKM 4
- Kelautan 2
- Perhubungan 6
- Pemilu 11
- Pemberdayaan 4
- Kearsipan 12
- Bakti Sosial 1
- Dekranasda 1
- Energi Sumber Daya Mineral 1