Ekonomi

Bantu Masyarakat, DWP Kaltim Gelar Bazar Ramadhan 1443 H

  •   prabawati
  •   11 April 2022
  •   12:36pm
  •   Ekonomi
  •   645 kali dilihat

Samarinda - Sebagai bentuk kepedulian Dharma Wanita Persatuan (DWP) kepada masyarakat agar mendapatkan barang-barang kebutuhan rumah tangga dengan harga murah, maka DWP Kaltim menggelar Bazar Ramadhan 1443 H, di Halaman Kantor Sektetarit DWP, Senin (11/4).

Kegiatan yang merupakan agenda rutin DWP Kaltim ini merupakan salah satu berbagi rezeki di bulan Ramadhan dengan mengadakan Bazar murah, serta sesuatu yang dinanti oleh para warga terutama Ibu rumah tangga.

"Ini merupakan kepedulian DWP dalam rangka menyambut bulan ramadhan,"sebut Ketua DWP Kaltim Indri Indah Winarni Riza

Selain itu, bazar ini tentu juga dapat membantu anggota, keluarga DWP dan masyarakat sekitarnya dalam memenuhi kebutuhan pokoknya sehari-hari maupun untuk menyambut Idul Fitri.

Bazar tahun ini diisi oleh stand-stand yang menjajakan produk-produk lokal dengan harga yang bersahabat. Sehingga, membantu masyarakat untuk mendapatkan kebutuhan dengan biaya yang lebih rendah.

Untuk itu dia mengajak masyarakat berkunjung ke bazar ramadhan di Sekretariat DWP Kaltim, Jalan Kinibalu Samarinda.

Penyelenggaraan bazar kali ini diikuti 20 stand dari  DWP unit Perangkat Daerah Kaltim, swasta dan pelaku UMKM. Dilaksanakan selama 5 hari yaitu tanggal 11-15 April 2022 dan dibuka dimulai pukul 08.00 sampai jam 15.00 wita. (Prb/ty).