Budaya

Kanda Dinda Duta Budaya Kaltim Banyak Sukses di Level Nasional

  •   Nichita Heryananda Putri
  •   28 Agustus 2023
  •   3:43pm
  •   Budaya
  •   673 kali dilihat

 

Samarinda – Prestasi membanggakan terus diukir oleh pemuda-pemudi asal Kalimantan Timur, salah satunya dalam ajang pemilihan Duta Kebudayaan Nasional. Sejak beberapa tahun terakhir, perwakilan Kanda Dinda Duta Pemuda Kaltim yang berlaga di Nasional terus menyabet gelar memuaskan.

Gelar juara ini membuktikan bahwa prestasi dari bibit-bibit unggul di Kaltim mampu bersaing dengan daerah-daerah lain dalam setiap tahapan seleksi hingga malam penganugerahan. Sebagai generasi muda yang berkepribadian dalam kebudayaan, para Duta Kebudayaan nantinya diharap mampu meningkatkan kualitas dan kapasitas sebagai insan yang turut aktif memajukan kebudayaan.

Untuk di Kaltim sendiri, Kanda Dinda Duta Budaya ini merupakan ajang tahunan untuk menggali potensi diri anak muda Kaltim, baik dari sisi pengetahuan umum maupun wawasan tentang budaya. Berbekal pengetahuan tentang kekayaan budaya yang membantu menjawab pertanyaan dengan baik dan menunjukkan bakat seninya di hadapan juri.

Pemenang Putra Budaya Indonesia 2022, Abizar Yogyananda Utama Putra asal Kabupaten Berau, menyinggung tentang kemenangan di tingkat nasional itu dan menyebut sebagai sesuatu yang istimewa bagi Kaltim dan dirinya.

“Raihan itu melecut saya agar lebih terlibat dalam upaya pemajuan kebudayaan di Kaltim. Tidak sekadar mempromosikan kebudayaan Kaltim, tapi juga melakukan aktivitas nyata,” ucapnya dilansir dari niaga.asia. (cht/pt)

dokumentasi : berbagai sumber 

 

 

Untuk diketahui, sejak 2021 Kaltim tak luput dari prestasi Nasional yakni:

 

- Nadya Azwarelda, Juara 1 Pemudi Kebudayaan Indonesia 2021

- Devi Ayu Permatasari, 3rd Runner Up Puteri Kebudayaan Indonesia 2021

- Kevin Alif Pratama, 4th Runner Up Putera Kebudayaan Indonesia 2021

- Annisa Oktadanti, 3rd Runner Up Puteri Budaya Indoensia 2022

- Abizar Yogyananda, Putera Budaya Indonesia 2022

- Latifah Dinar, Wakil 2 Duta Pemudi Kebudayaan Indonesia 2023

- Jeremia Lorenzo Stefano M, Wakil 1 Duta Pemuda Kebudayaan Indonesia 2023