Bepelas Malam Pertama Sultan Kutai Kartanegara
- Ceppy
- 25 September 2023
- 2:16pm
- Budaya
- 858 kali dilihat
Bepelas Malam Pertama Sultan Kutai Kartanegara
Tenggarong – Sultan Kutai Kartanegara Ing Martadipura Sultan Adji Muhammad Arifin melaksanakan Bepelas Malam Pertama, Minggu (24/09). Bepelas Malam merupakan salah satu upacara sakral yang wajib dilaksanakan Kesultanan Kutai Kartanegara pada setap malam selama berlangsungnya pesta adat erau.
Selama berlangsungnya upacara adat ini, sejumlah tarian sakral disuguhkan para kerabat Kesultanan Kutai. Mereka menari sambil mengelilingi tiang Ayu atau Sangkoh Piatu yang telah berdiri tegak.
Setelah mengelilingi tiang Ayu, sejumlah kerabat kesultanan Kutai tampil membawakan tari-tarian
Upacara Bepelas Malam Pertama berlangsung singkat, sebab pada malam tersebut Sultan hanya menginjakkan kakinya satu kali ke gong Raden Galuh untuk dipelas. Saat Sultan menginjakkan kakinya, terdengar pula suara gelegar ledakan meriam yang menjadi simbol dari malam bepelas.
“Jumlah dentuman meriam selaras dengan acara Bepelas pada malam hari tersebut. Karena. malam ini adalah malam pertama. Maka meriam yang diledakkan adalah sebanyak satu kali. Begitu seterusnya” jelas Dedy, Kerabat Kesultanan Kutai Kartanegara
Pada akhir sesi upacara sakral ini, kembali tari-tarian mengisi acara adat tersebut. Rangkaian Bepelas pun akan terus dilangsungkan hingga berakhirnya Erau Adat Pelas Benua 2023. (sef/pt)
Kategori
- Berita 2619
- Artikel 32
- Anti Hoax 48
- Budaya 90
- Ekonomi 216
- Teknologi 232
- Hiburan 64
- Kesehatan 714
- Olahraga 163
- Pemerintahan 1372
- Pembangunan 306
- Politik 42
- Seputar Kaltim 105
- Pendidikan 146
- Rubrik 9
- Statistik 197
- Aplikasi 49
- Layanan 37
- Agama 213
- Keluarga 31
- Keluarga 9
- Bantuan 69
- Perkebunan 184
- Lingkungan 61
- Narkoba 21
- Pelatihan 144
- Anak 9
- Pramuka 43
- Sosial 45
- Perempuan 34
- Investasi 23
- Penghargaan 105
- Paguyuban 3
- Keamanan 21
- Kerajinan 19
- Kerajinan 5
- Ketahanan 9
- Pariwisata 87
- Bencana 19
- Pameran 26
- Pameran 8
- Jaringan 12
- Peternakan 18
- Peternakan 3
- Pertanian 30
- Pertanian 5
- Pangan 19
- Kebencanaan 14
- Pengumuman 10
- Perdagangan 12
- Perdagangan 1
- Kependudukan 10
- Karnaval 4
- Cuaca 46
- Pancasila 7
- Bencana 3
- Kekerasan 2
- Pajak 5
- Pramuka 5
- Kepemudaan 12
- Ketenagakerjaan 40
- Kehumasan 7
- Perikanan 6
- Pemuda 6
- Kehutanan 6
- Penelitian 2
- Keamanan 4
- Keamanan 1
- Festival 12
- Beasiswa 8
- Kebutuhan 1
- Transportasi 15
- Nusantara 1
- Informasi 9
- Infrastruktur 5
- Telekomunikasi 2
- UMKM 4
- Kelautan 2
- Perhubungan 6
- Pemilu 11
- Pemberdayaan 4
- Kearsipan 12
- Bakti Sosial 1
- Dekranasda 1
- Energi Sumber Daya Mineral 1