Berita

Selamat! PWI Kaltim Terima Dua Penghargaan dari PWI Pusat

  •   Khajjar Rohmah
  •   22 November 2022
  •   5:15pm
  •   Berita
  •   869 kali dilihat

Malang — Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kalimantan Timur (Kaltim) dianugerahi dua penghargaan dari PWI Pusat. Penghargaan tersebut diberikan sebagai bentuk apresiasi kepada PWI Kaltim atas kinerja dan dedikasi selama ini dalam kerja-kerja jurnalistik dan pembinaan kepada wartawan di Benua Etam.

Penghargaan pertama diberikan atas aksi PWI Peduli Kaltim yang merupakan bantuan penanganan COVID-19 dan aksi kemanusiaan lain. Penghargaan kedua, diberikan sebagai bentuk apresiasi kepada PWI Kaltim sebagai salah satu penyelenggara Uji Kompetisi Wartawan (UKW) terbanyak di Indonesia sejak 2018.

Penyerahan penghargaan diberikan dalam ajang Konferensi Kerja Nasional (Konkernas) 2022 di Hotel Grand Mercure Malang. Sekaligus menjadi rangkaian dari Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) XIII di Malang, Jawa Timur (Jatim).

Ketua PWI Pusat, Atal S Depari memberikan apresiasi khusus kepada pelaksanaan PWI Peduli Kaltim yang telah mendedikasikan diri untuk kemanusiaan. Tidak saja saat terjadi COVID-19, namun berlanjut terus hingga kini.

“Saya salut dengan yang dilakukan PWI Kaltim Peduli dalam membantu sesama, ini sangat luar biasa. Aplaus dulu untuk PWI Kaltim,” ujarnya di awal sambutannya pada Konkernas PWI 2022, Senin (21/11/2022).

Penghargaan PWI Kaltim Peduli diserahkan Ketua PWI Pusat, Atal S Depari dan diterima langsung oleh Ketua Dewan Kehormatan (DK) PWI Kaltim, Intoniswan. Sementara, untuk penghargaan Penyelenggara UKW Terbanyak, diterima Ketua PWI Kaltim, Endro S Efendi yang diserahkan Dewan Penasehat PWI Pusat Kemal Effendi Gani didampingi Ketua Umum PWI Pusat, Atal S Depari dan Dewan Kehormatan PWI Pusat, Sasongko Tedjo.

Ditempat yang sama, Ketua PWI Kaltim, Endro S Efendi mengatakan, ia tidak pernah berpikir apa yang dilakukan PWI Kaltim mendapatkan perhatian dari PWI Pusat.

“Alhamdulillah, atas nama pengurus dan seluruh keluarga besar PWI Kaltim tentu sangat bersyukur atas penghargaan ini. Kami tidak pernah mencari penghargaan. Hanya berusaha bekerja menjalankan program kegiatan. Jika, kemudian diberikan penghargaan, yaitu adalah bonus. Penghargaan itu adalah hasil dari kerja semua pengurus dan anggota yang selama ini sudah bersedia mewaqafkan waktunya untuk PWI,” terang Endro. 

Motivasi penyelenggaraan UKW sebanyak mungkin, menurut Endro murni karena ingin menghasilkan insan wartawan yang terverifikasi dan kompeten. Sejak 2011 PWI Kaltim sudah melaksanakan 28 kali UKW. Tapi khusus kepengurusan PWI Pusat sejak 2018, Kaltim telah menyelenggarakan 17 kali UKW.

“Kami juga ucapkan terima kasih kepada pemerintah provinsi maupun kabupaten/kota dan pihak swasta yang selama ini membantu penyelenggaraan UKW di Kaltim hingga bermuara pada apresiasi dari PWI Pusat,” imbuhnya.

Adapun sejumlah penghargaan lain yang diberikan kepada PWI se Indonesia. Antara lain, Tuan Rumah Penyelenggara Hari Pers Nasional dan penghargaan kepada PWI Bali sebagai Penyelenggara Pertemuan Wartawan Asia. (KRV/pt)

 

Sumber: Niaga Asia