Berita

Rendang Daging Bumbu Jawa, Hidangan Wajib Kala Lebaran

  •   prabawati
  •   22 April 2023
  •   3:08pm
  •   Berita
  •   1716 kali dilihat

 

Samarinda - Hari Raya Idul Fitri merupakan hari yang dinanti  banyak orang, karena momen perayaan ini identik dengan berbagai sajian hidangan istimewa bersama keluarga tercinta.

Setiap keluarga biasanya memiliki menu makanan khusus yang hanya dimasak tiap kali Lebaran tiba, salah satu hidangan yang tak boleh absen adalah rendang daging dengan bumbu Jawa.

Daging yang dimasak dengan bumbu rempah-rempah khas Jawa, membuat rendang daging memiliki cita rasa yang begitu lezat dan kaya akan aroma.

Rendang sangat disukai  baik anak-anak maupun orang dewasa ini sudah menjadi tradisi tiap Lebaran atau bahkan sejak awal sebelum tiba Lebaran.Tak terkecuali bagi keluarga ibu Gita (30) tahun.

Gita mengatakan masakan rendang masih menjadi menu tradisi bagi keluarganya di saat lebaran dan ini wajib ada, karena menjadi sebagai menu utama sarapan pagi setelah pulang sholat idul fitri.

"Rendang harus disajikan, tanpa rendang sepertinya ada yang kurang,"tuturnya saat dikonfirmasi, Sabtu (22/4).

la mengakui bahwa rendang menjadi kesukaan keluarga intinya. Sedangkan cara memasak rendang daging diperolehnya dari ibunya.

Untuk memasak rendang, katanya cukup gampang, berbahan daging sapi segar, santan, cabe merah, bawang putih dan bawang merah, daun jeruk, kunyit, jahe, lengkuas, serai, salam dan santan.

Caranya, semua bumbu digiling halus, setelah santan mendidih menjadi agak kental masukan daging bersama bumbu. Masak hingga 15 menit pada api sedang, setelah daging empuk matikan api kompor dan rendang siap disajikan.

"Resep rendang ini sangat gampang dan bisa menjadi inspirasi bagi ibu-ibu rumah tangga untuk mencoba membuat hidangan ini untuk keluarganya"terangnya.

Tidak hanya itu, rendang daging juga memiliki daya tahan yang cukup lama, sehingga cocok dihidangkan saat Lebaran dan dapat dinikmati selama beberapa hari. (Prb/ty).