Berita

Pelajar Polandia Mengikuti Upacara Puncak HPS Di Titik Nol IKN

  •   Bagus Setiawan
  •   29 Oktober 2022
  •   11:40pm
  •   Berita
  •   350 kali dilihat

PPU- Momen acara Puncak Hari Sumpah Pemuda ke 94 tahun 2022 di Titik Nol IKN Kalimantan Timur Kecamatan Sepaku ada yang berbeda, dari sekian banyak tamu undangan yang hadir ada salah satu Warga Negara Asing yang memakai baju putih abu-abu layaknya siswi SMA Indonesia.

Maria Majewska pelajar asal Polandia yang sudah 3 bulan tinggal di Kaltim tepatnya di Samarinda SMK TI Erlangga, yang mana ia merupakan salah satu siswi yang menjalani program pertukaran pelajar antar negara yang di selenggarakan oleh yayasan Bina Antarbudaya.

Remaja Polandia ini mengatakan orang-orang Indonesia sangat menyenangkan dan bersahabat serta Ia suka budaya dan suku di Indonesia ini sangat beragam, berbeda dengan negaranya yang mana cuma ada satu bahasa Polandia saja.

“Indonesia merupakan Negara yang indah di mana kultur di sini beragam , berbeda dengan negara saya , hanya ada satu suku dan bahasa polandia saja, orang-orangnya pun sangat menyenangkan dan menerima saya"ujar Maria , Jumat (28/10).

Selama di Indonesia Maria tinggal bersama orang tua angkat. Aktivitas kesehariannya berangkat ke sekolah bersama sodari angkatnya dengan mengendarai sepeda motor, ini juga menjadi perbedaan di negara asalnya sekolah mereka disediakan fasilitas asrama. Untuk kuliner Maria menyukai nasi goreng, bubur ayam dan masakan pedas.

Seusai mengikuti rangkaian puncak HSP 94 th 2022, Maria berkesempatan berfoto bersama dengan para pejeabat seperti Menteri Pemuda dan Olahraga RI Zainudin Amali, Gubernur Kaltim Isran Noor, Plt Gubernur Gorontalo Hamka Hendra Noer , Anggota DPR RI komisi X Hetifah Sjaifudin, Kadis Kominfo Prov. Kaltim Muhammad Faisal dan Kadispora Prov. Kaltim Agus Tianur. (Bgs/ty)