Berita

Norbaiti : Tertarik Minta Dibuatkan Busana dari Karya Batik Kuntul Perak

  •   teguh p
  •   28 Oktober 2021
  •   7:19pm
  •   Berita
  •   808 kali dilihat

Bontang - Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Prov Kaltim Norbaiti Isran Noor didampingi Wakil Ketua, Erni Makmur mengapresiasi pemenang Cerita Wastra Kaltim dan Dekranasda Award tahun 2021 dengan berkunjung langsung ke pemenang di Kota Bontang, Rabu (27/10/2021).

Dua lokasi yang dikunjungi yang pertama Showroom Batik Kuntul Perak yang beralamatkan di Jl. Brigjend Katamso No.25 sebagai Pemenang Juara 1 sekaligus pemenang Juara Favorit Cerita Wastra Kaltim tahun 2021.

Kemudian, Galeri Batik Beras Basah By Ewied sebagai Pemenang Juara 2 Dekranasda Kaltim Award Kategori Kerajinan Berbahan Serat.

"Assalamu'alaikum, kami berkunjung kesini untuk melihat hasil karya Batik Kuntul Perak," Sapa Norbaiti saat menginjakan kaki di Showroom Batik Kuntul Perak yang disambut hangat oleh sang pemilik Sayid Abdul Kadir Assegaf atau yang lebih akrab di kenal Abi.

Batik Kuntul Perak diambil dari nama hewan asli Kalimantan yang merupakan lambang dari Kota Bontang dan mempunyai filosofi keindahan dan mecerminkan masyarakatnya yang pekerja keras, ceria dan berpikiran terbuka.

Abi yang didampingi sang anak Talitha Adella Assegaf memamerkan hasil karya Jaket Bomber kombinasi Batik yang sedang dikenakan Talitha.

"Saya mau yang seperti itu, tapi agak panjang," ujar Norbaiti. Kemauan beliau langsung disambut Abi dengan mengambil meteran untuk mengukur panjang yang diinginkan Ketua Dekranasda Kaltim, Norbaiti dengan cekatan Abi langsung mengukurnya.

Pada kesempatan tersebut Norbaiti menyempatkan untuk melihat karya dan ide Abi di galerinya. Ratusan motif batik karyanya dijadikan masker, baju, topi, jaket, dan lain-lain.

Norbaiti tampak semangat jika melihat batik, satu demi diambilnya dari pajangan, kemudian diletakan diatas meja.

"Cara untuk melihat batik itu ya seperti ini, jadi kita mengetahui motifnya keseluruhan," tuturnya sembari membuka lipatan kain batik kemudian diletakan diatas meja.

Diketahui, Rombongan lanjut untuk menuju ke Galery Batik Beras Basah By Ewied yang beralamatkan di Jl S. Parman. Dimana merupakan Pemenang Juara 2 Dekranasda Kaltim Award Kategori Kerajinan Berbahan Serat. (tp/pt)