Berita

Faisal Lakukan Visitasi ke Sekdaprov Kalsel dalam Tahapan ADLGA 2023

  •   Khajjar Rohmah
  •   7 Juli 2023
  •   6:54pm
  •   Berita
  •   415 kali dilihat

Banjarmasin - Dalam rangkaian kegiatan Askompsi Digital Leadership Government Award (ADLGA) 2023, tengah dilakukan tahapan visitasi kepada tiga Sekretaris Daerah (Sekda) provinsi, kota dan kabupaten terpilih dari seluruh Indonesia.

ADLGA 2023 merupakan sebuah ajang penghargaan yang diberikan kepada para Sekda di Indonesia yang berhasil menerapkan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) secara optimal. Ajang ini merupakan hasil kolaborasi antara Asosiasi Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Seluruh Indonesia (Askompsi), Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), dan Inixindo Jogjakarta.

Sebelumnya, tim penyelenggara ADLGA 2023 telah melaksanakan visitasi ke Sekda Provinsi Jawa Timur pada Rabu (6/7/2023) lalu. Selanjutnya, Ketua Askompsi, Muhammad Faisal, melanjutkan visitasi ke Sekda Provinsi Kalimantan Selatan (Sekdaprov Kalsel).

"Pagi tadi, saya bersyukur telah bertemu langsung dengan Sekdaprov Kalsel, Roy Rizali Anwar, di ruang tamu kerjanya, didampingi oleh Kadiskominfo Kalsel," kata Muhammad Faisal, yang juga menjabat sebagai Kadiskominfo Kaltim, pada Jumat (7/7/2023).

Visitasi tersebut berlangsung dalam suasana silaturahmi dan wawancara yang hangat serta penuh kekeluargaan. Kunjungan ini juga diselingi dengan candaan segar yang membuat suasana menjadi akrab.

"Saya merasa sangat luar biasa dan bangga bisa berdiskusi dengan beliau. Komitmen beliau terhadap percepatan transformasi digital dan implementasi SPBE di Pemprov Kalsel sungguh luar biasa. Semoga semangat ini dapat terus dipertahankan pada tahap penilaian berikutnya, yaitu Tahap Presentasi di hadapan dewan juri," tambah Faisal.

Sementara itu, Sekdaprov Kalsel, Roy Rizali Anwar, menyampaikan apresiasi yang tinggi atas upaya yang dilakukan oleh Askompsi dalam penyelenggaraan ADLGA 2023. Ia juga berkomitmen untuk mendukung penuh terselenggaranya acara ini.

"Saya merasa bersyukur dengan diselenggarakannya ADLGA 2023 ini, terutama karena kami berhasil masuk dalam tiga besar kandidat tingkat nasional. Semoga hal ini dapat memotivasi saya pribadi dan seluruh staf di Pemprov Kalsel untuk bersinergi dan berkolaborasi dalam mewujudkan Pemerintahan Digital yang dapat dirasakan oleh seluruh masyarakat Kalsel," ungkap Roy Rizali Anwar sambari memberikan senyuman khasnya. (Mf/krv/pt)